Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biar Paham, Ini Untung dan Rugi Belanja Spare Part di Toko Online

Muhammad Farhan - Rabu, 9 Oktober 2019 | 17:40 WIB
Ilustrasi sparepart motor di online shop
bukalapak
Ilustrasi sparepart motor di online shop

GridOto.com – Ada keuntungan dan kerugian yang bisa terjadi saat belanja spare part motor di toko online yang kini banyak tersebar.

Belanja online memang praktis tanpa harus mendatangi toko secara fisik, pengguna motor cukup mencari kata kunci spare part yang melalui internet dan menunggu barang sampai ke rumah.

Dibalik kemudahan proses tersebut, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar terhindar dari penipuan yang bisa terjadi.

“Selain praktis, ada beberapa keuntungan yang hanya bisa didapat saat belanja spare part secara online. Contohnya promo atau beragam metode pembayaran yang bisa dilakukan dengan beli online,” terang Atho Hidayat, pedagang suku cadang online motor Honda kepada GridOto.com.

(Baca Juga: Jangan Sampai Kesenggol, Segini Panas Knalpot Motor MotoGP Saat Balap!)

Melalui beragam situs jual beli online, ada banyak promo seperti gratis ongkos kirim, cashback serta jaminan pengembalian apabila barang yang dibeli tidak sesuai.

Untuk spare part yang harganya cukup tinggi, pembelian melalui metode cicilan tanpa bunga juga umumnya bisa digunakan.

Ada beragam toko di berbagai lokasi untuk sparepart yang sama
tokped
Ada beragam toko di berbagai lokasi untuk sparepart yang sama

Bukan hanya itu, konsumen juga bisa dengan mudah membandingkan harga barang antar toko serta reputasinya dengan mudah.

“Kerugiannya bisa seperti barang hilang atau rusak di pengiriman atau barang tidak sesuai dengan yang dipesan,” ungkapnya.

(Baca Juga: Enggak Cuma Sembuhkan Orang Sakit, Infus Bermanfaat Buat Motor Injeksi)

“Solusinya, pembeli harus lebih teliti dalam memilih toko dan bisa lakukan komunikasi lebih dulu ke penjual mengenai barang yang diinginkan,” lengkap Atho.

Selain itu kerugiannya butuh waktu lebih lama untuk menunggu barang diantar oleh kurir sampai ke tempat tujuan.

Berbeda dengan beli ke toko yang barangnya langsung bisa dibawa pulang atau dipasang setelah proses pembelian.

Nah itulah kelebihan serta kekurangan yang bisa terjadi saat melakukan proses jual beli sparepart di online shop.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa