GridOto.com - A&J Cycles merupakan bengkel modifikasi asal Amerika yang berfokus pada motor retro modern dan Triumph.
Dengan dasar itu, A&J Cycles mendapat kesempatan untuk merombak Triumph Scrambler 1200 XE tahun 2019 menjadi lebih sangar.
Mereka membangun motor ini dengan inspirasi desert sled tunggangan Steve McQueen 1961 tapi versi modern dengan segala teknologi barunya.
Untuk detailnya, A&J Cycles tidak merombak rangkanya namun beberapa bracker dihilangkan dan dipindahkan agar bisa dipasangi part baru.
(Baca Juga: Triumph Scrambler 900 Dibuat Lebih Simpel Biar Makin Asyik Pas Main Tanah)
Mulai dari depan, headlamp diganti dengan Denali D2 LED yang terpasang pada bracket speedometernya, sehingga tempat headlamp aslinya bisa dipasangi number plate.
Kemudian setang bawaan dipadukan dengan spion Motogadget mungil serta handguards karbon fiber dari Barkbusters.
Lalu sepatbor depan menggunakan milik Harley-Davidson SX125 dengan kustom bracket.
Mundur ke belakang, tangki bawaan kini sudah diberi kelir hitam dengan aksen emas serta hand lettering.
(Baca Juga: Triumph Thruxton R 1200 Ganti Tampang Jadi Cafe Racer Stylish)
Berikutnya jok, side cover dan under tail hingga dudukan pelat nomor diganti dengan part kustom agar mendapatkan tampilan yang resik dan simpel.
Geser ke bagian kaki-kaki, suspensi Ohlinsnya diberi sentuhan powder coating dari Fast Bike Industries, sementara bannya diganti dengan Heidenau K60.
Untuk sektor mesin, A&J Cycles hanya memasang knalpot kustom 2into1 dengan posisi tinggi khas scrambler.
Hasilnya, motor yang diberi nama 'XEcutioner' ini pun sukses menjadi desert sled Steve McQueen versi modern.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikebound.com |
KOMENTAR