GridOto.com - Bukan hal mudah merombak sebuah Harley-Davidson menjadi bergaya balap seperti yang dilakukan Tim Kill dari Australia.
Ia menjadikan Harley-Davidson WLA tahun 1945 menjadi sebuah motor balap yang super keren.
Pertama-tama, motor ini butuh tangki yang sesuai dan Tim menggunakan tangki James model lama.
Tangki ini pun dimodifikasi agar bisa terpasang di rangka WLA dan punya aura Harley-Davidson WR.
(Baca Juga: Residivis Penuh Tato Asli Menjelma di Harley-Davidson Heritage)
Karena motor ini dibuat untuk bisa balapan, kaki-kakinya mendapat upgrade berupa pemakaian pelek alloy yang dipasangkan dengan hub bawaan.
Untuk bagian buntut, Tim mendapat inspirasi dari Norton dan motor balap vintage di ajang Isle of Man.
Buntut unik ini dibuat menggunakan kombinasi serat karbon, fiber glass dan aluminium.
Lalu di atasnya terpasang jok single seat dengan desain menonjol di bagian belakang.
(Baca Juga: Master Piece Dari C.W. Zon, Harley-Davidson Knucklehead Chopper)
Urusan mesin, Tim meminta bantuan Bill Brice, Ray Isles, Ross Bolding dan 'Animal' untuk proses rebuilt.
Mesin tua ini kemudian diberi knalpot hasil buatan Jim Brownly dari Sonic Choppers agar punya suara garang.
Sebagai sentuhan akhir, Harley-Davidson WLA ini diberi kelir kalem tapi mampu mengeluarkan aura klasik yang kuat.
Motor ini pun mampu ikut balapan di Historic Winston, Wakefield and Sellick Beach.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | returnofthecaferacers.com |
KOMENTAR