Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Volkswagen Punya Pabrik di Indonesia, Sempat Jadi Kejutan, Segini Target Produksinya

Muhammad Rizqi Pradana - Rabu, 2 Oktober 2019 | 20:55 WIB
Volkswagen TIguan Allspace yang dirakit di pabrik Volkswagen di Indonesia.
Pradana/GridOto.com
Volkswagen TIguan Allspace yang dirakit di pabrik Volkswagen di Indonesia.

GridOto.com - Saat diluncurkan di GIIAS 2019 beberapa waktu lalu, Volkswagen Tiguan Allspace sempat membuat gempar.

Selain karena harganya yang tidak sampai Rp 600 juta, juga karena mobil tersebut akan diproduksi secara lokal.

Saat itu, pihak PT Garuda Mataram Motor (GMM) selaku APM Volkswagen di Indonesia hanya mengatakan bahwa mobil tersebut akan diproduksi di pabrik mereka di Cikampek, Jawa Barat.

Tapi dalam acara peluncuran tadi, PT GMM mengeluarkan beberapa detil dari pabrik mereka tersebut.

(Baca Juga: Hadir di GIIAS 2019, Segini Target Produksi Volkswagen Tiguan Allspace Setahun)

“Fasilitas produksi Volkswagen di Indonesia berdiri di tanah seluas 60 ribu meter persegi,” ujar Andrew Nasuri, Presdir PT GMM.

Pabrik tersebut dibangun bekerja sama dengan anak perusahaan Indomobil, yang notabene merupakan induk perusahaan PT GMM, yaitu PT National Assemblers.

Untuk target produksi sendiri, Andrew mengatakan bahwa pabrik tersebut akan berfokus pada pembuatan Tiguan Allspace terlebih dulu.

“(Fasilitas ini) diharapkan mampu memproduksi 6 ribu unit Volkswagen setiap tahun, dengan fokus pertama pada Volkswagen Tiguan Allspace,” pungkasnya.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa