Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Katana 1000 Tampil Modis, Knalpotnya Doang Rp 47 Juta

Fedrick Wahyu - Rabu, 2 Oktober 2019 | 17:50 WIB
Suzuki GSX-S1000 Katana ini makin terlihat modis
autoby.jp
Suzuki GSX-S1000 Katana ini makin terlihat modis

GridOto.com - Suzuki Katana 1000 yang punya desain retro memang cukup jarang terlihat hasil kustom atau modifikasinya.

Tapi ada satu nih yang sudah dikustom meskipun memakai versi terbarunya yaitu Suzuki GSX-S1000 Katana.

K-Factory, tuner yang kondang akan knalpot dan aksesoris motor eksotis ini merupakan aktor dibalik motor berikut ini

Dikutip dari Autoby, K-Factory yang bermarkas di Osaka ini mulai menggarap Suzuki Katana, bahkan sebelum motornya diluncurkan.

Suzuki GSX-S1000 Katana garapan K-Factory
autoby.jp
Suzuki GSX-S1000 Katana garapan K-Factory

(Baca Juga: Paket Samurai, Obat Ganteng Untuk Suzuki Katana Yang Legendaris)

"Sewaktu (Katana) diluncurkan akhir bulan Mei, kami sudah menyiapkan part-nya biarpun belum tentu akan pas," buka Hiroshi Kuwahara, owner K-Factory.

Untungnya Kuwahara-san sudah yakin kalau banyak part dari K-Factory siap dipasang di Suzuki Katana ini karena basisnya berasal dari Suzuki GSX-S1000 dan mesinnya berasal dari GSX-R1000 K5.

Untuk ubahannya dimulai dari windshield baru yang lebih tinggi, mirip dengan Katana generasi lama dan dipasangkan dengan setang dan segitiga dari Magical Racing.

Untuk sektor kaki-kaki, suspensi depan-belakang menggunakan Ohlins, sementara peleknya pakai BST Diamond Tek berbahan karbon fiber dan dibalut ban Bridgestone Battlax RS10.

(Baca Juga: Suzuki DR650 Dikonsep Flat Track, Tapi Pakai Ban Slick Buat Sirkuit)

Namun, poin utama dari motor ini sudah jelas adalah knalpot K-Factory CLR-G+ dengan model silencer hexagonal berbahan titanium dan berwarna emas.

Knalpot K-Factory CLR-G+ untuk Suzuki Katana 1000
autoby.jp
Knalpot K-Factory CLR-G+ untuk Suzuki Katana 1000

Gak heran, Webike Japan membanderol knalpot K-Factory CLR-G+ untuk Suzuki Katana ini dengan harga tembus Rp 47 juta.

K-Factory juga tak lupa memasang beberapa detail lain seperti rearset baru, radiator catch-tank serta engine slider.

Hasilnya, Suzuki Katana 1000 ini tampil lebih gagah dan mewah, dan tak kalah dengan rivalnya seperti Kawasaki Z900RS, Honda CB1000R, serta Yamaha MT-10.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tiap Hari Rutin Beli Pertalite dan Solar di SPBU, Dua Pria Ini Justru Terancam Denda Rp 60 Miliar

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa