GridOto.com – Sebelumnya sudah dijelaskan perbedaan hasil dynotest Honda ADV 150 dan PCX 150.
Baca Juga: Hasil Dynotest Honda ADV 150, Lebih Kecil Dari PCX Tapi Lebih Nyaman
Itu perbandingan di atas mesin dyno, bagaimana performa keduanya jika dibandingkan langsung di jalan raya?
Mengingat ADV 150 dan PCX 150 punya beberapa perbedaan pada mesinnya, yang membuat karakter keduanya sedikit berbeda.
Jika dilihat dari hasil dyno, mesin ADV 150 punya torsi yang sedikit lebih besar dari PCX 150. Begitu sebaliknya, PCX 150 unggul pada tenaga.
Namun karena perbedaan seting transmisi CVT, utamanya pada roller yang lebih berat dan per CVT yang lebih panjang, karakter ADV 150 di jalanan jadi berubah bila dibandingkan dengan PCX 150.
Melihat grafik dynotest, ternyata ADV 150 lebih unggul di putaran menengah ke atas.
Baca Juga: Siapa Bilang Mesin dan Transmisi Honda ADV 150 dan PCX 150 Sama? Ini Detail Perbedaanya!
Jika dianalisa, tampaknya ini efek dari penggunaan roller berat dan per lebih keras, sehingga dorongan puli ke v-belt lebih kuat jadi lebih minim selip.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR