GridOto.com - Mungkin diantara kalian ada yang bertanya, apakah memasang kunci model keyless di motor lama bisa dipasang langsung tanpa ubahan?
Pasalnya, di pasaran sendiri memang sudah banyak ditawarkan keyless aftermarket untuk beberapa motor keluaran lama.
Yang jadi permasalahan, saat kalian membeli secara online sudah pasti barang harus dipasang sendiri.
Lalu apakah proses pemasangan sistem keyless ini mudah?
(Baca Juga: Awas! Membiarkan Sokbreker Belakang Motor Rusak Bisa Menguras Kantong!)
"Sebenarnya kalau keyless sudah sesuai dengan peruntukan motornya, cara pasang jadi mudah. Di dalam paket pembelian juga biasanya sudah disertakan lembaran cara pasang," ucap Agus dari W9 Jelambar yang menjual keyless aftermarket merek 9nine.
Jika jenis keyless sesuai dengan tipe motor yang dipasang, otomatis proses instalasi menjadi lebih mudah.
"Cuma tinggal copot rumah kontak asli, amplas dudukan rumah keyless, sambungkan kabel dan colok soket sudah bisa nyala," tambah Agus.
Namun, jika jenis keyless tidak sesuai dengan motor yang akan dipasang mungkin akan butuh penyesuaian lainnya.
(Baca Juga: Test Ride Lengkap Honda ADV 150, Menguak Fakta-fakta Yang Belum Kamu Tahu!)
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR