GridOto.com - Kalau dilihat dari harga, oli full sintetik memang dibanderol lebih mahal.
Meskipun mahal ternyata oli full sintetik punya kelebihan dari oli semi sintetik bahkan mineral sekalipun.
Berikut keunggulan atau kelebihan oli full sintetik motor.
(Baca Juga: Pasang Tire Pressure Monitor System di Motor Ternyata Enggak Mahal!)
Minim Penguapan
Pakai oli full sintetik di motor ternyata punya kelebihan minim penguapan.
Hal ini karena bahan dasar (base oil) dan zat aditif oli full sintetik lebih bagus dari oli semi sintetik atau mineral.
"Biasanya oli full sintetik itu pakai base oil dan zat aditif yang lebih bagus dari semi sintetik dan mineral sekalipun," buka Roy Ardiansyah, Supervisor PT Cahaya Kinetic Indonesia, distributor oli Ravenol di Indonesia kepada GridOto.com.
"Efeknya oli full sintetik lebih tahan panas dan lebih minim penguapan," tambahnya.
(Baca Juga: Pasang Tire Pressure Monitor System, Pantau Tekanan Ban Motor Real Time!)
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR