GridOto.com-Aksi demonstrasi yang dilakukan mahasiswa dari berbagai kampus di Jakarta dan sekitarnya kemarin, (24/9/2019) berpusat di depan Gedung DPR/MPR Jakarta.
Berkumpulnya ribuan mahasiswa membuat lalu lintas terganggu, dan tol dalam kota (dalkot) terpaksa ditutup sementara bagi kendaraan yang melintas.
(Baca Juga: Kendaraan Rusak Karena Kerusuhan Bisa Dicover Asuransi, Pakai Perluasan Jaminan, Ini Jenis-jenisnya)
Namun ditutupnya tol dalkot juga dimanfaatkan sejumlah anak-anak, untuk bermain bola di badan jalan tol pada sore hari, seperti diunggah akun Instagram @Jktinfo.
Dalam video tersebut, terlihat sejumlah anak-anak bermain sepakbola dengan menggunakan sandal sebagai gawangnya.
View this post on InstagramSelasa (24/9) kapan lagi bermain bola di tol dalam kota #santuy - video @abdullah_faez28 #jktinfo
"Selasa 24/9) kapan lagi bermain bola di tol dalam kota," tulis akun
@Jktinfo.
Lantas postingan ini mengundang reaksi beragam dari netizen, banyak yang salut dan menyebut negara +62 ini terlalu santuy (santai).
(Baca Juga: Grab Rangkul Disabilitas Jadi Mitra Pengemudi, Menhub Beri Apresiasi)
"Gawangnya sendal, full time nya adzan magrib," tulis akun @lapakbang.be.
"Epic sih ini gilaaaa, maen bola di jalan toll," tulis akun @agengprasetyo17.
Duh ada-ada saja ya tingkah warga Indonesia.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR