Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ribuan Pecinta Honda CB Ngumpul di Nganjuk, Pecahkan Rekor Muri!

Naufal Nur Aziz Effendi - Senin, 23 September 2019 | 15:05 WIB
Bupati Nganjuk, Novi Rahman Hidhayat (tengah) mengendarai motor Honda CB dalam pawai motor klasik Honda CB pemecahan rekor Muri, Sabtu (21/9/2019)
Surya.co.id/ Ahmad Amru Muiz
Bupati Nganjuk, Novi Rahman Hidhayat (tengah) mengendarai motor Honda CB dalam pawai motor klasik Honda CB pemecahan rekor Muri, Sabtu (21/9/2019)

GridOto.com - Sekitar tujuh ribu pecinta Honda CB menghadiri ulang tahun Komunitas CB ke-31 di Stadion Warujayeng, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, Sabtu (21/9/2019).

Hal itu sekaligus dalam rangka memecahkan rekor di Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri) dan menjadikan Kabupaten Nganjuk sebagai Kota CB.

Bupati Nganjuk, Novi Rahman Hidhayat mengatakan, pihaknya sejak lama ingin mewadahi para pecinta Honda CB di Kabupaten Nganjuk.

Apalagi pecinta Honda CB di Kabupaten Nganjuk jumlahnya cukup banyak.

(Baca Juga: Ini Dia 7 Foto Honda CB Modifikasi dengan Pemandangan Indah!)

"Maka dari itu, cukup wajar apabila Kabupaten Nganjuk menjadi Kota Motor CB. Para pecinta Motor CB terutama kaum milenial dapat berkreasi sesuai bakatnya dalam mempercantik koleksi motornya dan Pemkab Nganjuk yang mengapresiasi mereka," Kata Novi Rahman Hidhayat, dikutip dari Surya.co.id, Sabtu (21/9/2019).

Dijelaskan Mas Novi, panggilan Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidhayat, diwadahinya komunitas pecinta Motor CB juga dimaksudkan sebagai mem-branding Kabupaten Nganjuk.

Di mana masyarakat luas bila mengenal Honda CB langsung teringat dengan Kabupaten Nganjuk sebagai Kota Motor CB.

Terlebih dengan generasi milenial bila ingin mengenal lebih dekat dengan Honda CB, bisa datang dan berkunjung ke Kabupaten Nganjuk.

"Jadi itulah maksud dan tujuan kami menggelar silaturahmi pecinta Motor CB dari Nusantara di Kabupaten Nganjuk. CB sebagai Wadah persaudaraan pemersatu kaum milenial pecinta motor klasik," ucap Mas Novi.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa