Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kenapa Pakai Bensin Beroktan Lebih Rendah Bahaya Buat Mesin?

Mohammad Nurul Hidayah - Rabu, 18 September 2019 | 16:40 WIB
(ILustrasi) isi bensin self service
Kompas.com/Ruly
(ILustrasi) isi bensin self service

GridOto.com - Mungkin masih banyak yang bertanya-tanya kenapa pakai bensin dengan oktan lebih rendah dari anjuran bahaya buat mesin?

Nyatanya masih banyak yang mengabaikan hal penting ini.

Alasannya, toh mesin masih bisa menyala dan tidak ditemui masalah yang signifikan.

Wajib diingat, terkadang efek negatifnya memang tidak langsung dirasakan, namun bahaya jika berkepanjangan.

(Baca Juga: Bensin Oktan Tinggi Lebih Mudah Dibakar? Kalian Salah Besar!)

Tomy Huang bos BRT-Bintang Racing Team pernah menuturkan kalau penggunaan bensin dengan oktan lebih rendah dari anjuran bisa bikin ledakan dini di ruang bakar.

Hal itu disebabkan karena bensin dengan nilai oktan lebih rendah akan lebih mudah terbakar dan tidak tahan kompresi tinggi.

Tabel rasio kompresi mesin sesuai dengan oktan
Hanz
Tabel rasio kompresi mesin sesuai dengan oktan
Gejala yang paling sering muncul adalah knocking atau bunyi ngelitik akibat ledakan terlalu dini di ruang bakar.

Kalau dibiarkan, permukaan atas piston bisa terkikis bahkan bolong akibat tidak bisa menahan ledakan yang terjadi terlalu dini.

(Baca Juga: Pakai Bensin Dengan Oktan Lebih Tinggi Bikin Tenaga Mesin Meningkat?)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ban Mobil Bocor Samping Sudah Enggak Bisa Ditambal, Ini Alasannya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa