Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jelang MotoGP 2021 di Mandalika, Pemerintah Bangun 240 Rumah di Sekitar Sirkuit

Gayuh Satriyo Wibowo - Selasa, 17 September 2019 | 15:45 WIB
Ilustrasi MotoGP
Twitter/YamahaMotoGP
Ilustrasi MotoGP

GridOto.com - Gelaran MotoGP musim 2021 rencananya akan menggunakan Sirkuit Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara Barat sebagai salah satu seri balapannya.

Rencana tersebut berimbas kepada penduduk yang tinggal tak jauh dari calon lintasan balap 2021 Mandalika yang telah masuk dalam Kawasan Ekonomi Khusus (KEK).

Nantinya sekitar 240 rumah di Kecamatan Pujut, Lombok Tengah bakal dirombak melalui program "Bedah Rumah" yang diselenggarakan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

“Kami akan lakukan bedah rumah melalui Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) untuk meningkatkan kualitas rumah tidak layak huni di Kawasan Sirkuit MotoGP Mandalika Lombok,” ujar Direktur Jenderal Penyediaan Perumahan Khalawi Abdul Hamid dilansir dari Kompas.com, Senin (16/9).

(Baca Juga: Irawan Sucahyono: Mandalika Jangan Hanya Andalkan Balap!)

Bantuan terhadap rumah yang dianggap tidak layak huni ini sekurangnya diserahkan untuk 6 desa berbeda, yakni Desa Anyar, Kuta, Mertak, Sukadan, Sengkol, dan Rembitan.

Khalawi mengatakan bantuan yang akan diberikan sebesar Rp 17,5 juta untuk masing-masing rumah.

Tak hanya memberi bantuan lalu lepas tangan, Khalawi menjelaskan mereka akan terus memantau pembangunan melalui program Bedah Rumah tersebut.

Satuan Non Vertikal Tertentu (SNVT) akan mereka tunjuk untuk mengawasi dan menjalankan program tersebut.

(Baca Juga: Bakal Digunakan Untuk MotoGP di 2021, Dari Pemkab Sampai Pemerintah Pusat Support Pembangunan Sirkuit Mandalika)

Editor : Fendi
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa