GridOto.com - Buat para driver ojek online (ojol) harus semakin waspada nih dalam mencari penumpang.
Pasalnya, ada lagi bahaya yang bisa mengincar untuk menimbulkan tindak kejahatan lain.
Di beberapa kasus driver ojol kerap kehilangan motor akibat dicuri saat sedang memesan makanan.
Tapi, yang lebih menyesakkan adalah kasus hipnotis yang beberapa kali juga terkadang menimpa driver ojol.
(Baca Juga: Cabuli Penumpang Di Bawah Umur, Driver Ojol Dihukum 5 Tahun Penjara)
Seperti driver ojol yang celingukan layaknya orang kebingungan di pinggir jalan yang satu ini.
Saat ditegur, driver ojol itu ternyata baru saja kehilangan motornya akibat dihipnotis.
Dilansir dari akun Instagram @fakta.jakarta, driver ojol tersebut kehilangan motornya pada Jumat (13/9/2019).
Lokasinya berada di dekat SMA 2 Depok, Jawa Barat saat dirinya tengah menunggu penumpang.
(Baca Juga: Begini Filosofi Atribut Armada Ojol Gaspol, Hasil Karya Anak Bangsa)
Setelah tersadar, dirinya seperti orang linglung.
Sayangnya, Honda Scoopy B 4450 TW yang ia gunakan untuk mencari nafkah dibawa kabur oleh pelaku.
Saat seseorang menanyakan STNK motornya, si korban menjawab pelaku membawa motor beserta tas miliknya.
Sebab, STNK motor korban dimasukkan ke dalam tas dan ikut dibawa kabur oleh pelaku hipnotis tersebut.
(Baca Juga: Video Tangisan Driver Ojol Setelah Tahu Motornya Dicuri, Begini Kronologinya)
Korban kemudian langsung melaporkan kejadian hipnotis yang menimpa dirinya ke polsek setempat.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | IG/Fakta.jakarta |
KOMENTAR