GridOto.com - Kecelakaan antara Datsun GO dan Kereta Api Dhoho terjadi di perlintasan kereta tanpa palang pintu di Desa Desa Sumbermulyo, Kecamatan Jongoroto, Kabupaten Jombang, Kamis (12/9/2019).
Melansir dari Surya.co.id, dikabarkan empat orang meninggal dunia akibat kecelakaan maut tersebut.
Mereka adalah Wawan Raharjo (31) seorang guru warga Dusun Subontoro, Desa Mojotresno, Kecamatan Mojoagung, Jombang.
Saat itu Wawan lah yang mengemudikan Datsun GO.
Selain Wawan, korban meninggal lainnya aadalah Fajar Nurhidayat (13), Sabanet De Dayev (13) dan Nabila Hada Salsabila (13).
Ketiganya merupakan pelajar warga Dusun Sumbermulyo, Kecamatan Jogoroto, Jombang.
(Baca Juga: Tragis! Undangan Nikah Sudah Disebar, Anggota TNI Ini Tewas Tersambar Kereta Saat Naik Toyota Avanza)
Datsun GO yang ditumpangi satu guru dan tiga murid itu merupakan mobil antar jemput sekolah.
Kepala Unit Lakalantas Polres Jombang, Iptu Sulaiman mengatakan, peristiwa itu terjadi karena sopir Datsun GO diduga lengah saat menyeberangi perlintasan kereta tanpa palang pintu.
"Dugaan sementara, pengemudi kendaraan mobil Datsun GO ceroboh saat menyeberang rel kereta api," ujar Sulaiman.
Sulaiman menjelaskan, kecelakaan bermula ketika Datsun GO warna merah bernomor polisi S 1681 SZ melaju dari arah Jombang.
Saat akan melewati perlintasan kereta tanpa palang pintu di Desa Sumbermulyo, sopir diduga tidak memperhatikan situasi sekitar.
(Baca Juga: Perlintasan Kereta Minta Tumbal Roda Dua, Siswa Tunarungu Jadi Korban)
Nahas, saat itu Kereta Api Dhoho sedang melintas di perlintasan kereta api tersebut.
Kecelakaan pun tak bisa dihindari.
Keempat korban tewas dengan luka yang cukup parah, karena mobil sempat terseret kereta api sejauh 20 meter ke arah selatan.
Salah seorang saksi mata, Aris Prasetyo menyebutkan, empat korban itu sempat terjepit di dalam mobil yang sudah ringsek tertabrak kereta api.
"Di dalam mobil tadi ada empat penumpang, terjepit. Sekarang sudah dibawa ke rumah sakit," kata Aris Prasetyo seperti dikutip TribunWow.com dari Kompas.com, Kamis (12/9/2019).
Setelah kejadian, anggota Satlantas Polres Jombang langsung mengevakuasi mobil Datsun GO yang sudah ringsek itu menggunakan mobil derek.
Artikel ini dikutip dari surya.co.id dengan judul Beredar Video Detik-detik seusai Datsun Go Ditabrak KA Dhoho di Jombang, 4 Korban Tewas Guru & Murid
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | Surya.co.id |
KOMENTAR