Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mengapa Motor Custom Banyak Pakai Pelat Aluminium? Ini Alasannya

Muhammad Farhan - Kamis, 12 September 2019 | 17:40 WIB
Bodi motor custom dari bahan aluminium
Farhan
Bodi motor custom dari bahan aluminium

GridOto.com – Mengapa bengkel spesialis motor custom banyak pakai bahan pelat aluminium sebagai pengganti part bawaan? Ternyata ini alasannya.

Dalam kondisi standar, part bawaan yang menempel di motor dari pabrikan biasanya memakai pelat besi terutama untuk area bodi.

Sedangkan pada motor custom menggunakan bahan aluminium.

Konon penggunaan bahan aluminium ini karena berbagai kelebihannya dibandingkan besi biasa.

(Baca Juga: Mengintip Proses Pengecekan Motor Baru di Dealer, Begini Tahapannya)

“Alasannya aluminium tahan karat, lebih ringan dan dengan ketebalan yang sama. Hasilnya lebih kuat dan bagus,” ungkap Ari Supriyanto, punggawa bengkel custom Protechnics, Bintaro, Jakarta Selatan.

Bahan tersebut biasanya dipakai pada bagian bodi seperti tangki, bodi samping dan belakang, serta sepatbor di motor.

Pelat aluminium untuk bodi motor custom dibentuk pakai alat roll
Farhan
Pelat aluminium untuk bodi motor custom dibentuk pakai alat roll

Dengan kelebihan yang dimiliki, pembuatan bodi dari aluminium memerlukan keterampilan khusus agar hasilnya presisi.

“Untuk proses pengerjaannya tergantung kesulitan dan jumlah motor yang sedang dikerjakan di bengkel,” ujarnya.

(Baca Juga: Cuma Segini Bensin yang Terisi di Motor Baru Saat Dikirim dari Dealer)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa