GridOto.com - Siapa tak kenal dengan Yamaha F1ZR?
Bebek bermesin 2-tak ini memang cukup legendaris dan pernah jadi idola di masanya.
Yamaha F1ZR sendiri dibekali mesin berkapasitas 110,4 cc berpendingin udara dengan kipas, dan punya empat percepatan.
Dengan mesin tersebut Yamaha F1ZR bisa menghasilkan power 11 dk dengan torsi 10,78 Nm.
Asyiknya lagi bobot motor ini terbilang ringan karena hanya 95 kilogram.
(Baca Juga: Wuih! Yamaha Alfa Grafis Caltex Ini Minta Dibarter Pakai Helm, Minat?)
Makanya tarikannya terasa cukup beringas, apalagi dengan mesin 2-tak yang terkenal dengan jambakannya.
Yamaha juga pernah membuat edisi khusus dari F1ZR, salah satunya Caltex edition.
Untuk F1ZR Caltex edition ini Yamaha melabur area bodinya dengan livery khas Caltex, yakni perpaduan warna hijau merah dan putih.
Karena populasinya yang cukup langka untuk zaman sekarang, harga Yamaha F1ZR Caltex Edition pun cukup mahal.
Dari salah satu situs jual beli motor bekas OLX.co.id, diketahui harga F1ZR Caltex edition ini dijual mulai Rp 7 juta hingga termahal ada yang mematok Rp 20 juta.
Masih penasaran dengan Yamaha F1ZR Caltex Edition?
Simak video berikut:
(Baca Juga: Curhatan Pengguna Yamaha F1ZR Caltex Edition, Dulu Malas Pakainya, Sekarang Ditawar Orang Terus)
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR