Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kejar Peningkatan Performa, Ada Mobil yang Tak Bisa Pasang Piggyback?

Taufan Rizaldy Putra - Senin, 9 September 2019 | 13:00 WIB
Piggyback Dastek Unichip
Piggyback Dastek Unichip

GridOto.com - Selain remapping, memasang piggyback adalah salah satu alternatif untuk meningkatkan performa mobil dengan cukup signifikan.

Dengan pemasangan dan tuning yang tepat, Anda dapat mengharapkan kenaikkan tenaga 10 dk pada mesin bensin dan 30-40 dk untuk mesin diesel.

Kedua jenis mesin memang dapat mengaplikasikan modul 'penipu' ECU ini.

Namun, adakah mobil yang tidak bisa dipasangi piggyback?

"Hampir semua mobil sekarang sudah bisa dipasangi piggyback. Tetapi mungkin ada beberapa mobil yang tune dari pabrikannya memang sudah sempurna. Jadi percuma dipasang," ungkap Ovi Sardjan dari Khatulistiwa Suryanusa, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Ilustrasi Nissan X-Trail
Dio / GridOto.com
Ilustrasi Nissan X-Trail

(Baca Juga: Sering Dengar Istilah Piggyback? Yuk Kenalan dengan Perangkat Satu Ini)

Sejauh ia mengerjakan pemasangan piggyback, hanya ada satu mobil yang ia temukan seperti itu.

"Nissan X-Trail, pernah kita dikasih kesempatan untuk riset oleh Nissan MT Haryono. Tapi setelah dilihat, ini sih sudah sempurna banget dari ECU standarnya. Jadi tidak banyak yang bisa ditingkatkan," ujarnya.

Akhirnya, Ovi pun kerap menolak customer yang menggunakan Nissan X-Trail yang hendak memasang piggyback.

"Bukan kita tidak bisa tune, tetapi kenaikkannya sedikit bahkan hampir tidak ada. Jadi daripada sia-sia saya kasih pengertian ke customer," tutupnya.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan, Ini Cara Yang Benar Pakai Rem Motor Saat Jalan Basah dan Licin

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa