Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Arogan, Video Gerombolan Pemotor Berbaju Hitam Hantam Spion Mobil di Blitar

Adi Wira Bhre Anggono - Sabtu, 7 September 2019 | 13:31 WIB
Detik-detik pemotor arogan memukul spion mobil
FB/Dimas S Hamijaya
Detik-detik pemotor arogan memukul spion mobil

GridOto.com - Perlakuan arogan sekelompok pemotor terjadi kepada salah satu pengguna jalan di Blitar, Jawa Timur.

Pria dengan akun Facebook bernama Dimas S Hamijaya itu membagikan pengalaman berikut video saat spion mobilnya dihantam oleh salah seorang pemotor bersama rombongannya.

Dimas membagikan ceritanya tersebut di grup Facebook Info Cegatan Blitar.

"Hati2 lur yg melintas di blitar dan sekitarnya. Kaca spion mobil saya disampluk oleh oknum rombongan pencak silat berseragam hitam. Saya sdh berusaha minggir tapi ada yg masuk jalur saya & mukul sepion.
Kejadian di daerah tuliskriyo.
Tetap waspada & hati2 di jalan ya lurrrr...," tulisnya di Facebook.

(Baca Juga: Ojek Online 'Gaspol' Mengaspal di Jawa Barat, Begini Tanggapan Pengguna)

Unggahan Dimas di Facebook, spion mobilnya dipukul oleh oknum rombongan pemotor
FB/Dimas S Hamijaya
Unggahan Dimas di Facebook, spion mobilnya dipukul oleh oknum rombongan pemotor

Dimas mengaku jika spion mobilnya dihantamoleh oknum rombongan pencak silat berseragam hitam saat melaju di daerah Tuliskriyo.

Dari video terlihat bahwa sebetulnya Dimas sudah berusaha untuk memberi ruang kepada rombongan itu.

Namun tiba-tiba saja ada seseorang yang memukul spion mobilnya dengan cukup keras.

Terlihat di foto unggahan kalau spion masih terpasang namun kacanya sudah tidak ada.

HALAMAN SELANJUTNYA>>>

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pasang Kepala Aki Mobil Nggak Boleh Ngasal, Begini Cara Yang Benar

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa