GridOto.com - PT Welty Indah Perkasa (WIP), selaku produsen aftermarket merek Wealthy dan Multitech meluncurkan tiga produk barunya sekaligus, pada Jumat (6/9/2019).
Tiga produk tersebut yaitu Wealthy Window Film, Wealthy Photocromic Film dan Paint Protection Film (PPF), untuk berbagai kendaraan roda empat di Indonesia.
Arief Hidayat, selaku CEO WIP mengatakan, kaca film dari Wealthy berbeda dari kaca film pada umumnya.
"Kami mencoba berinovasi dalam industri kaca film, produk kaca film dari Wealthy ini dapat menyesuaikan kecerahan dan kegelapan kaca film terhadap intensitas cahaya matahari secara otomatis," ujar Arief, Jumat (6/9/2019).
(Baca Juga: Cara Pakai Wealthy Rainproof Film, Perhatiin Nih Biar Gak Salah)
Arief mengungkapkan, kebanyakan orang memilih kaca film hanya berdasarkan terang gelapnya.
Bukan dari seberapa besar kaca film tersebut dapat meminimalisir masuknya sinar panas ke kabin.
"Oleh karena itu, Wealthy menghadirkan Photochromic film yang dapat menolak sinar ultraviolet yang masuk ke kabin," kata Arief.
"Kaca film ini dapat mengatur sendiri kecerahan dan kegelapan jika terkena sinar matahari," sambungnya.
Arief melanjutkan, Photochromic film ini berubah tingkat kegelapannya secara otomatis berdasarkan cuaca.
"Misalnya di cuaca yang cerah, Wealthy Photochromic Film bereaksi menjadi lebih gelap sehingga pengendara tidak silau," terang Arief lagi.
"Sebaliknya di cuaca berawan, hujan atau malam hari kaca film ini akan terlihat cerah," lanjutnya.
(Baca Juga: Beli Kaca Film V-KOOL VK40 Bulan Ini, Dapat Diskon dan Gratis Glass Fusion)
Untuk Paint Protection Film (PPF), Wealthy mengeluarkan dua jenis yaitu dengan PPF bertekstur glossy dan doff.
Menurut Arief, PPF dari Wealthy tidak akan menguning dan dapat memberikan perlindungan pada cat mobil dari sinar UV, serta mempertahankan warna kendaraan.
"PPF ini tidak akan menguning, bisa melindungi cat dari kotoran, sinar UV dan berbagai zat yang bisa merusak cat mobil. Contohnya, jika terkena cat semprot atau spidol, PPF di bodi mobil dapat dibersihkan dengan cairan pembersih," tutur Arief.
Lebih lanjut, Arief menjelesakan bahwa Wealthy juga memberikan garansi pada produk kaca filmnya hingga 5 tahun.
Sementara PPF bergaransi hingga 3 tahun.
(Baca Juga: Nih Kisaran Harga Paket Kaca Film 3M Buat Mitsubishi Xpander dan Toyota Avanza)
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR