GridOto.com - Setelah lama ditunggu, akhirnya pabrikan lokal Esemka resmi merilis mobil mereka.
Mobil yang diluncurkan oleh Esemka berjenis pikap bernama Bima.
Esemka Bima ini hadir dalam dua pilihan mesin yakni 1.200 cc dan 1.300 cc.
Jika melihat desainnya, sebagai pikap niaga memang Esemka Bima ini tampak fresh lantaran di Indonesia desain ini tak pernah mengaspal sebelumnya.
Terlihat area fascianya dibekali headlamp yang tampak punya lensa proyektor, grill dengan dimensi yang cukup besar, juga foglamp bahkan sudah disematkan di Esemka Bima.
Selain itu di pintunya juga terlihat ada desain tarikan garis horizontal untuk mengejar kesan modern.
(Baca Juga: Tangapan Presiden Jokowi Setelah Test Drive Pikap Esemka Bima)
Meski jadi barang baru di Indonesia, namun ternyata kami menemukan ada pikap yang desainnya hampir serupa dengan Esemka Bima.
Beredar di negara China, pikap tersebut adalah lansiran SWM Motors .
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR