Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gak Cuma Satu, Ada Tiga Jenis Charger yang Bisa Dipakai Nissan Leaf

Radityo Herdianto - Jumat, 6 September 2019 | 10:00 WIB
Alat Charger Mobil Listrik yang Disediakan PLN
Radityo Herdianto
Alat Charger Mobil Listrik yang Disediakan PLN

GridOto.com - Mobil listrik Nissan Leaf dipamerkan Nissan Indonesia dalam acara Indonesia Electric Motor Show 2019.

Nissan Leaf memerlukan pengisian ulang daya baterai sebagai sumber tenaga listriknya.

Enggak cuma satu, ternyata ada tiga jenis alat charger yang bisa digunakan Nissan Leaf untuk ngecas baterai.

"Pertama ada kabel jenis Mode 2 yang bisa dihubungkan ke soket dinding model 3 pin 15A 240V yang umum ada di rumah," ujar Toni Liu, Instruktur Test Drive PT Nissan Motor Indonesia kepada GridOto.com.

Meskipun model charger ini yang paling mudah digunakan namun memerlukan waktu pengisian daya baterai dari 0 sampai 100 persen yang cukup lama, yakni 24 jam.

Soket Charger Nissan Leaf
Radityo Herdianto
Soket Charger Nissan Leaf

(Baca Juga: Nissan Leaf Cuma Satu-Satunya Mobil Listrik yang Bisa Begini)

Ada juga model wallbox charging EVSE Nissan yang bisa diletakkan di garasi mobil dan terhubung dengan jalur kelistrikan rumah.

Pengisian baterai dari kosong sampai penuh memerlukan waktu 7 jam, sehingga bisa Anda tinggal tidur dan pagi hari mobil bisa dipakai kembali.

Yang terakhir adalah model fast charger yang khusus dirancang Nissan dan memerlukan daya yang cukup besar, yakni 50 kWh atau setara 50.000 watt.

"Pengisiannya pun cukup cepat, dari 0 sampai 80 persen hanya memerlukan waktu 60 menit," tegas Toni.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Waduh, Ducati Sengaja Sembunyikan Info Motor Baru dari Fabio Di Giannantonio

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa