Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau Kredit Suzuki Satria F150? Cicilannya Mulai Rp 800 Ribuan!

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Senin, 26 Agustus 2019 | 14:53 WIB
Suzuki Satria F 150 FI dan Honda Sonic 150R
AHM/SIS
Suzuki Satria F 150 FI dan Honda Sonic 150R

GridOto.com - Suzuki Satria F150 merupakan salah satu sepeda motor tercepat di kategori underbone 4-tak.

Motor ini diproduksi oleh Suzuki Motor Corporation untuk menggantikan model Suzuki FXR150.

Motor ini mengusung mesin berteknologi tinggi dengan volume silinder bersih 147,3 cc, 4 klep digerakkan oleh camshaft ganda.

Konfigurasi mesin seperti ini juga disebut DOHC yang biasa ditemui pada mesin Mobil.

(Baca Juga: Tampang Emang Standar, Tapi Satria F150 Ini Bermesin KTM Duke 390cc)

Ditunjang dengan transmisi 6-percepatan, gigi rasio pendek, dan konstruksi sasis ringan membuat motor ini mampu melesat paling cepat di kelas underbone.

Dalam slogannya, Suzuki menjuluki motor ini 'Hyper Underbone'.

Ditambah pula dengan fitur bagasi mini pada versi terbarunya, dan juga berbagai varian warna yang menarik dan bergaya sporty.

Berdasarkan data dari pramuniaga Suzuki di Jakarta, varian Suzuki Satria untuk bulan Agustus 2019 dibanderol dengan harga mulai dari Rp 23,35 juta hingga Rp 23,8 Juta on the road.

(Baca Juga: Cara Pasang Kampas Kopling Suzuki RGR di Satria F150, Awet atau Tidak?)

Untuk cicilan pembiayaan tersedia oleh Adira Finance, dan pembeli bisa menyicil sejumlah Rp 800 ribuan dengan tenor 35 bulan.

Nah, daripada penasaran berikut adalah skema cicilannya.

1. Suzuki All New Satria F150 (Rp 23,35 juta)

Tenor Cicilan Total DP
11 Rp 1,814 juta Rp 9 juta
17 Rp 1,282 juta Rp 9 juta
23 Rp 1,064 juta Rp 9 juta
29 Rp 927 ribu Rp 9 juta
35 Rp 837 ribu Rp 9 juta

2. Suzuki Satria Black Predator (Rp 23,8 juta)

Tenor Cicilan Total DP
11 Rp 1,866 juta Rp 9 juta
17 Rp 1,328 juta Rp 9 juta
23 Rp 1,094 juta Rp 9 juta
29 Rp 953 ribu Rp 9 juta
35 Rp 861 ribu Rp 9 juta

3. Satria FU MotoGP + BF (Rp 23,65 juta)

Tenor Cicilan  Total DP
11 Rp 2,021 juta Rp 7 juta
17 Rp 1,437 juta Rp 7 juta
23 Rp 1,154 juta Rp 7 juta
29 Rp 1,014 juta Rp 7 juta
35 Rp 909 ribu Rp 7 juta

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Begini Cara Mudah Mengatasi Cat Mobil Warna Putih yang Menguning

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa