Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Avanza Hantam Pembatas Jembatan, Sopir Berjanji Akan Perbaiki Kerusakannya

Dia Saputra - Senin, 26 Agustus 2019 | 13:15 WIB
Kondisi pagar jembatan rusak akibat dihantam oleh Toyota Avanza.
Tribunjatim.com
Kondisi pagar jembatan rusak akibat dihantam oleh Toyota Avanza.

GridOto.com - Sebuah Toyota Avanza lepas kendali dan menghantam pagar pembatas jembatan hingga rusak parah di Jalan Veteran, Kota Kediri pada Minggu (25/8/2019).

Kecelakaan Toyota Avanza berwarna hitam dengan nomor polisi AG 1572 AE yang dikemudikan AP warga Kelurahan Bandarlor, Kota Kediri ini merupakan kecelakaan tunggal.

Kecelakaan diduga karena pengemudi mengantuk saat sedang mengemudi, sehingga Toyota Avanza miliknya menghantam pagar jembatan hingga penyok tidak karuan.

Avanza yang menabrak pagar jembatan sebelah barat Taman Sekartaji ini juga mengalami kerusakan cukup parah.

(Baca Juga: Toyota Avanza Ketiban Mitsubishi Colt Diesel Pengangkut Air Mineral, Begini Kronologinya)

Beruntung, AP selamat dan tidak mengalami luka yang serius akibat kejadian itu, tetapi AP sempat syok saat ditolong petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

Lokasi kecelakaan ini hanya berjarak sekitar 100 meter dari Kantor Satpol PP Kota Kediri.

Kabid Trantib Satpol PP Kota Kediri, Nur Khamid menjelaskan, setelah mendengar suara tabrakan keras, anggota Satpol PP Kota Kediri yang sedang bertugas langsung membantu melakukan evakuasi.

(Baca Juga: Modifikasi Toyota Avanza Lama Warna Bunglon, Kabin dan Audionya Keren!)

"Mobil diangkat dari atas pagar jembatan dan di dorong sampai di depan Kantor Satpol PP," jelas Nur dikutip dari Tribun-Jatim.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa