Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Body Kit Merah Putih Untuk Mitsubishi Galant, Asli Cirebon Sekalian Nostalgia

Aditya Pradifta - Kamis, 22 Agustus 2019 | 11:35 WIB
Sambut kemerdekaan Earth Autoconcept luncurkan body kit untuk Galant
Alvin Tjandra
Sambut kemerdekaan Earth Autoconcept luncurkan body kit untuk Galant

GridOto.com - Sambut HUT RI ke-74, Earth Autoconcept yang bermarkas di Cirebon meluncurkan body kit khusus untuk Mitsubishi Galant.

Ide unik ini hadir dengan harapan produk hasil proses kreatif ini bisa mendunia.

"Temanya untuk gengsi Indonesia biar bisa mendunia," ucap Alvin Tjandra, punggawa Earth Autoconcept dengan ide nyentriknya.

Body kit Saber untuk Mitsubishi Galant versi sedan
Alvin Tjandra
Body kit Saber untuk Mitsubishi Galant versi sedan
Dilihat sepintas konsep body kit ini terkesan minimalis agresif.

Bisa dinilai dari pilihan desain tebal pada bumper depan dan lekuk garisnya yang tegas.

Tampil dengan gaya minimalis-agresif
Alvin Tjandra
Tampil dengan gaya minimalis-agresif
Meskipun tarikan garisnya masih terkesan minimalis, ini justru cocok dengan bodi Mitsubishi Galant yang tampil simpel.

Soal pemasangan tak perlu khawatir karena body kit ini plug and play, tinggal fitting soal warna.

Desain terkesan simpel namun lekuk garis cukup agresif
Alvin Tjandra
Desain terkesan simpel namun lekuk garis cukup agresif
"Body kit ini bisa masuk ke Mitsubishi Galant Station Wagon dan versi sedan lokalnya," tukas Alvin.

Sementara meterial penyusunnya menggunakan duraflex.

"Untuk bahan pakai duraflex, jadi ringan dan kuat. Terus juga bisa dibenenerin," terangnya.

Tampil berisi di bagian depan dengan gaya agresif
Alvin Tjandra
Tampil berisi di bagian depan dengan gaya agresif
Soal harga Alvin menjelaskan, "Harga kami keluarkan sampai Epoxy di Rp 6,5 juta," pungkasnya.

Bagaimana, tertarik? Seru juga ya jadi bisa sekalian nostalgia.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa