GridOto.com – PT Astra Honda Motor sudah mengelar acara Technical Skill Contest (TSC) sejak 26 tahun yang lalu, dan selalu melahirkan mekanik serta Service Advisor (SA) unggulan di masing-masing Astra Honda Authorized Service Station (AHASS).
AHM-TSC pertama kali diadakan pada tahun 1992 di Jakarta dan pelaksanaan terus berjalan hingga tahun 2019 di Kota Semarang.
Kontes ini memang selalu bergilir di setiap kota-kota yang melahirkan pemenang saat berlangsungnya AHM-TSC, hampi setiap daerah sudah berhasil mencetak mekanik dan SA terbaik untuk AHASS.
(Baca Juga: Seru dan Menegangkan, Begini Suasana Kontes AHM-TSC di Astra Motor Center Semarang)
Kota-kota yang berhasil melahirkan mekanik dan SA AHASS terbaik mulai dari Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, Yogyakarta dan beberapa kota lainnya.
Namun bagaimana nasib para juara di AHM-TSC ini??
Nasib para juara di AHM-TSC tidak akan mengecewakan, karena mereka jika bisa semakin menguasai skill di dunia bengkel dan selalu mau belajar teknologi baru dari produk Honda akan mendapatkan tempat yang lebih layak lagi.
Thomas Wijayanto, IT Senior Manager AHM mengatakan masa depan para juara ini akan lebih baik lagi karirnya di AHASS masing-masing.
“Untuk teman-teman yang sudah menjadi juara tidak usah diragukan lagi karena masa depannya baik. Untuk mekanik misalnya mereka akan naik menjadi SA dan bisa jadi kepala mekanik bahkan kepala bengkel,” lanjut Thomas.
(Baca Juga: Astra Honda Motor Tehnical Skill Contest Susah Tidak Sih? Ini Jawabannya!)
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR