Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terungkap! Alasan Alvaro Bautista Ingin Pergi dari Ducati dan Bergabung Dengan Honda

Uje - Selasa, 20 Agustus 2019 | 19:15 WIB
Alvaro Bautista merasa penting untuk menyelesaikan lomba di race 2 WSBK Inggris, setelah jatuh di race 1
Twitter/DucatiMotor
Alvaro Bautista merasa penting untuk menyelesaikan lomba di race 2 WSBK Inggris, setelah jatuh di race 1

GridOto.com Jelang empat seri terakhir perhelatan World Superbike (WSBK), Alvaro Bautista mendadak jadi bahan pembicaraan.

Bukan apa-apa, Bautista yang baru menjalani musim perdananya di WSBK dikabarkan langsung ganti tim musim depan.

Bautista yang kini membela Ducati dikabarkan akan membelot ke Honda di musim 2020 nanti.

Padahal, di awal musim 2019 Bautista sempat memimpin klasemen cukup jauh bersama motor anyar Ducati V4.

(Baca Juga: Ducati Sebut Akan Butuh Waktu Lama Untuk Atasi Masalah Desmosedici di Tikungan)

Tapi kini ia justru tertinggal dari Jonathan Rea, dengan jarak 81 poin.

Seperti dilansir di situs corsedimoto.com Bautista diyakini bakal meninggalkan Ducati di akhir musim ini.

"Kami yakin Bautista dan Honda sudah membuat perjanjian," ungkap Manajer Ducati, Davide Tardozzi.

"Hanya masalah waktu saja Bautista dan Honda bakal mengumumkan pernyataan resminya," lanjutnya.

(Baca Juga: Mercedes Tidak Bisa Kontrak Mick Schumacher, Bukan Karena Anak Didik Ferrari)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa