GridOto.com - Komunitas Honda CMX500 Rebel atau Rebel Owner community (ROC) mengadakan turing dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74.
Sebanyak 15 anggota komunitas berangkat menyusuri beberapa wilayah di Jawa Barat seperti legok, Ciwidey dan Cianjur sejak 16 hingga 18 Agustus 2019.
Tepat pada peringatan kemerdekaan RI ke-74, komunitas ini melakukan upacara di halaman Polsek Ciwidey, Bandung Jawa Barat.
(Baca Juga: Mantap! Komunitas Rebel Owner Community Turing Jakarta - Bali)
"Sambil ngegas, kami juga coba bangkitkan rasa kebangsaaan dengan ikut melaksanakan upacara peringatan kemerdekaan ke-74 bersama dengan pihak polsek Ciwidey dan masyarakat sekitar," ujar Arsy Arsanto selaku Road Captain turing ROC dalam keterangan resmi yang diterima GridOto.com, Senin (19/8/2019).
Acara yang dimotori Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) ini juga mendapat respon positif dari Barry selaku Wahana Honda BigBike Consultant.
Arsy mengungkapkan, kegiatan ini tentu untuk menghilangkan stigma negatif pada komunitas motor.
Melalui upacara ini dapat jadi bukti tentang rasa nasionalisme, sekaligus kecintaan terhadap negara.
"Jadi ini bukti jika komunitas Honda BigBike juga sangat cinta kepada negara," jelas dia.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR