Toyota Grand Avanza tipe G dimodifikasi jadi sleeper
GridOto.com -ModifikasiToyota Avanza ini bisa dibilang sleeper karena masih tergolong sopan enggak sebanding potensi tenaganya.
Yups berbasis Avanza lama yang gabung Black Car Community, mobil ini diklaim punya tenaga lebih besar dibanding versi standar.
Aditya Pradifta
Mesin dirombak meski belum banyak tapi tenaga tembus 134 dk
"Tenaga sih sekarang 134 dk, sebelumnya 114 dk pas belum (pasang piggyback) Dastek tapi sudah gonta-ganti knalpot," ucap Putera Dwi Komara, owner mobil Avanza ini.
Aditya Pradifta
Mesin Avanza sleeper
Padahal mesin standard VVT-i 1.500 cc 4 silinder ini aslinya hanya mampu menyemburkan tenaga 96 dk dengan torsi maksimal di 120 Nm.
Aditya Pradifta
Selector Dastek diletakknya di dasbor
Peningkatan yang dilakukan Putera cukup drastis hingga menambah tenaga sebesar 38 dk.
Aditya Pradifta
Knalpot custom mulai dari header sampai pipa muffler
Tenaga dan torsi besar ini disemburkan melalui exhaust system yang dirakit custom mulai dari header, double resonator hingga pipa muffler.
"Dari spek sih masih belum sebanyak mobil kenceng lain. Ini masih pakai Dastek, ganti busi, oil catch tank sama kopling racing," lanjut Putera.
Aditya Pradifta
Setup kaki-kaki pakai per Honda Civic
Tentu dengan perubahan drastis di mesin ini harus ditopang dengan suspensi lebih kaku agar stabil saat melaju di kecepatan tinggi.
Makanya diganti juga setup kaki-kaki pakai suspensi Honda Civic.
Aditya Pradifta
Pakai pelek SSR Type C ring 15 inci
"Jadi depan itu pakai per Civic kalau belakang custom," tukasnya lagi.
Aditya Pradifta
Dibalut ban semi slick lansiran Achilles
Pelek yang dipilih pun replika SSR Type C ring 15 inci.
Pelek itu dibungkus ban semi slick Achilles ATR-K ukuran 195/50 R15 dan 215/50 R15.
Aditya Pradifta
Sepasang semi bucket seat dari Sparco
Masuk ke kabin jok semi bucket Sparco dan setir racing Nardi menyambut pengemudi untuk injak gas pol.
Aditya Pradifta
Pasang setir racing lansiran Nardi
Meski berkesan garang di luar dan dalam, ternyata Putera sedikit banyak masih memikirkan kenyamanan. Untuk itu ia masih pasang tweeter di pilar A.
"Biar gak bosen aja di mobil kalau lagi dipakai," pungkasnya.
Data modifikasi
Mesin Dastek Unichip Q4 Busi racing Oil Catch Tank Kopling Act Exhaust system (custom header + double resonator + pipa)
Kaki-kaki Pelek replikas SSR Type C ring 15 inci Ban Achilles ATR-K semi slick 195/50 R15 (depan) & 215/50 R15 (belakang) Suspensi depan per Honda Civic & belakang per custom
Interior Setir racing Nardi Jok Sparco semi bucket Tachometer
KOMENTAR