GridOto.com - Di era 80an dan 90an rangka motor buatan Spondon jadi salah satu yang terbaik untuk custom bergaya street fighter.
Meski perusahaan itu sudah tak berproduksi lagi, namun masih ada beberapa motor custom menggunakan rangkanya.
Seperti Spondon Bandit Turbo garapan Dave Solomon dari Butchered Classics berikut ini.
Berbekal rangka Spondon, Dave membuat sebuah street fighter menggunakan mesin Suzuki GSF1200 alias Bandit 1200.
(Baca Juga: Suzuki Bandit Cafe Racer, Tapi Kok Kaki Belakangnya Bantet Gitu?)
Menariknya, mesin tangguh dari Bandit ini masih dicangkok lagi dengan turbocharger.
Hal ini ia lakukan karena melihat sebuah Yamaha R1 melintas dengan sangat cepat dan dalam hitungan detik sudah hilang dari pandangan.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikebound.com |
KOMENTAR