Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Cuma Modal Tampang, Buell X1 Berubah Jadi Scrambler Sejati

Fedrick Wahyu - Kamis, 15 Agustus 2019 | 09:04 WIB
Buell X1 scrambler sejati
Wouter Mertens
Buell X1 scrambler sejati

GridOto.com - Sudah jadi rahasia umum kalau terkadang custom scrambler hanya lebih ke tampilan daripada ke praktiknya.

Maka dari itu, bengkel kustom Moto Adonis dari Belanda membuat motor sangar ini.

Mereka memilih Buell X1 sebagai basisnya karena punya DNA Harley-Sportster dan bersasis tabung yang kuat.

Tangki baru lengkap dengan laci tambahan
Wouter Mertens
Tangki baru lengkap dengan laci tambahan

Tanpa basa-basi, semua plastik di motor ini dilepas dan dibuang oleh Daan Borsje dari Moto Adonis.

Baca Juga: Bukan KLX atau CRF Custom, Ini Buell X1 Lighting Garapan CW-Zon

Kemudian dibuatkan tangki baru berbahan aluminium dengan bentuk modern klasik lengkap dengan kompartemen atau laci untuk menyimpang barang seperti toolkit.

Selanjutnya, subframe dirombak mengikuti desain tangki tadi dan tak lupa dilengkapi dengan lampu sein mungil.

Subframe kustom dengan jok belakang removable
Wouter Mertens
Subframe kustom dengan jok belakang removable

Di bawahnya ada sepabor yang melindungi bagian belakang dari lumpur sekaligus menjadi rumah untuk stoplampnya.

Pindah ke depan, Moto Adonis memasang setang lebar, headlamp LED dan lampu tembak untuk menambah penerangan.

Baca Juga: Menolak Punah, Buell M2 Cyclone Menjelma Jadi Cafe Racer Futuristik

Untuk urusan kaki-kaki, sepasang pelek jari-jari berbalut ban 'pacul' milik KTM dipasang pada motor ini.

Ada lampu tembak buat tambahan penerangan saat main ke hutan
Wouter Mertens
Ada lampu tembak buat tambahan penerangan saat main ke hutan

Sedangkan suspensi depan menggunakan merek Showa dengan upgrade rem berupa cakram Moto-Master.

Pada bagian mesin, cukup upgrade berupa kustom intake dan pemasangan knalpot tinggi khas scrambler.

Dan sebagai sentuhan akhir, hampir semua bagian motor diberi kelir hitam kecuali garpunya yang berwarna emas untuk memberikan kesan kontras.

Kaki-kaki kekar dan knalpot tinggi khas scrambler wajib terpasang
Wouter Mertens
Kaki-kaki kekar dan knalpot tinggi khas scrambler wajib terpasang

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : bikeexif.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pergerakan Mitsubishi Canter Biru Diikuti, Tiga Pria Tanggung Jawab Atas 4.000 Liter Solar

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa