Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jalan Tol Bawen-Yogya dan Solo-Yogya Diproses. Di Sini Rencana Entry dan Exit Tol di Yogya Dibangun!

Gayuh Satriyo Wibowo - Rabu, 14 Agustus 2019 | 12:30 WIB
Pembangunan ruas jalan tol Bawen-Salatiga yang terhubung hingga Yogyakarta
Pembangunan ruas jalan tol Bawen-Salatiga yang terhubung hingga Yogyakarta

GridOto.com - Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta sedang getol menggarap rancangan Jalan Tol Solo-Yogya dan Tol Bawen-Yogya.

Mereka pun mengaku telah menentukan rencana dan desain dari entry dan exit tol yang berada di wilayah Yogyakarta.

Menerangkan hal tersebut, Kepala Bappeda, Budi Wibowo mengatakan nantinya ada enam entry dan exit tol yang akan dibangun di Yogyakarta.

Keenam pintu tersebut akan dibangun di jalur tol sepanjang 11 kilometer.

(Baca Juga: Update Pembangunan Tol Bawen-Yogyakarta, Sudah Sampai Tahap Penetapan Lokasi)

Kawasan yang dipilih nantinya akan membentang dari kawasan Lottermart, Maguwoharjo, hingga Ringroad Barat Yogyakarta.

Pintu-pintu tol tersebut akang dibangun mengarah ke kawasan wisata dan ekonomi di Yogyakarta.

“Jadi kalau pengguna jalan tol mau singgah di Yogyakarta nanti bisa diarahkan ke tempat-tempat wisata yang ada,” ujar Budi Wibowo dilansir dari Tribunjogja.com.

Salah satu alasannya tentu saja guna meningkatkan perekonomian masyarakat Yogyakarta baik dalam wisata maupun bisnis.

(Baca Juga: Sambungkan Solo-Yogyakarta, Proyek Tol Ini Diperkirakan Telan Dana Fantastis)

Editor : Hendra
Sumber : TribunJogja.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan, Karena Hal Ini Komstir Motor Kalian Rawan Jebol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa