Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Gantikan Johann Zarco di Tim KTM Tahun Depan? Ini Jawaban Dani Pedrosa

Fendi - Selasa, 13 Agustus 2019 | 11:49 WIB
Dani Pedrosa saat tes motor KTM RC16
motorbikemag.es
Dani Pedrosa saat tes motor KTM RC16


GridOto.com – Tim Red Bull KTM Factory Racing sedang bingung untuk menunjuk siapa yang akan menggantikan posisi Johann Zarco, apakah Dani Pedrosa?

Setelah resmi mengumumkan memutus kontrak Johann Zarco, KTM berpikir keras mencari penggantinya.

Karena semua pembalap papan atas sudah memiliki kontrak dua tahun sampai akhir 2020 di MotoGP.

KTM hanya memiliki Dani Pedrosa, mantan pembalap tim Repsol Honda yang kini bertugas sebagai test rider KTM.

(Baca Juga: KTM Cari Pengganti Johann Zarco, Nama Dani Pedrosa Kandidat Kuat)

Dani Pedrosa yang membela tim Repsol Honda sejak tahun 2006, kontraknya tidak diperpanjang untuk 2019.

Oktober 2018 ia dikontrak tim KTM di MotoGP sebagai test rider untuk masa bakti 2019 dan 2020.

Pada sebuah acara TV, Dani Pedrosa ditanya apakah ia bisa membayangkan tahun depan menggantikan Johann Zarco di tim pabrikan KTM.

Dani Pedrosa berkomitmen sebagai test rider KTM, tidak mau jadi pembalap tetap
Twitter/SpeedweekMag
Dani Pedrosa berkomitmen sebagai test rider KTM, tidak mau jadi pembalap tetap

Juara dunia GP 125 dan 250 cc ini turut prihatin atas apa yang telah terjadi pada Johann Zarco.

“Tapi jika sekarang dia begitu putus asa, dia tidak punya pilihan selain keluar,” kata Dani Paedrosa.

“Saya sangat menghormati dia, Johann adalah pembalap hebat,” lanjutnya.

Editor : Fendi
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa