Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MV Agusta Brutale 1000 Serie Oro Sudah Dirakit, Begini Test Drivenya

Dia Saputra - Jumat, 9 Agustus 2019 | 12:05 WIB
Perakitan MV Agusta Brutale 1000 Seri Oro.
visordown.com
Perakitan MV Agusta Brutale 1000 Seri Oro.

GridOto.com - Motor yang diproduksi terbatas oleh MV Agusta sudah mulai terlihat bagaimana postur bodinya yang dikerjakan oleh para ahli di bidangnya masing-masing.

MV Agusta Brutale 1000 Serie Oro yang akan dikirim kepada masing-masing pemiliknya pada bulan Oktober mendatang ini sudah ada yang test drive juga.

Motor ini akan diproduksi terbatas dengan dibekali mesin empat silinder 1000 cc yang memiliki tenaga hingga 212 hp serta menggunakan mesin perusahaan yang sudah disetel dengan baik.

Dikutip dari visordown.com, MV Agusta mengklaim motornya akan mampu menembus jarak 289 km/jam dengan dibekali knalpot race-kit serta menghasilkan kekuatan 212 hp di 13.450 rpm.

(Baca Juga: Ini Rahasia MV Agusta Brutale 1000 & Superveloce 800 Habis Terjual)

Dengan tenaga seperti itu memang membuat MV Agusta Brutale 1000 Serie Oro terlihat paling kuat dibandingkan Aprilia Tuono V4 1100 dengan kapasitas mesin 1.077 cc serta KTM 1290 Super Duke R dengan mesin 1.301 cc.

Brutale 1000 Serie Oro juga sudah dilengkapi dengan kaliper Brembo Stylema.

Kini juga beredar video yang diunggah oleh @brian.gillen73 pada Instagram menunjukkan MV Agusta Brutale 1000 Serie Oro yang sedang test drive.

Dilengkapi dengan beberapa peralatan yang menempel pada bodi MV Agusta Brutale 1000 Serie Oro seperti berikut :

Editor : Hendra
Sumber : visordown.com,Instagram/@brian.gillen73

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa