Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Menekan Polusi, Pemda DKI Optimalkan Angkutan Umum Bertenaga Listrik

Hendra - Sabtu, 3 Agustus 2019 | 08:30 WIB
Armada busway TransJakarta akan mengkaji bus listrik bila trennya sudah ke arah kendaraan listrik
Twitter @PT_TransJakarta
Armada busway TransJakarta akan mengkaji bus listrik bila trennya sudah ke arah kendaraan listrik

GridOto.com- Tingkat polusi yang tinggi di Jakarta akan diupayakan dikurangi.

Melalui Instruksi Gubernur No. 66 Tahun 2019 tentang Pengendalian Kualitas Udara akan melakukan berbagai hal. 

Dalam butir nomor 1 yakni mengenai peremajaan angkutan umum

Untuk itu, Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta akan mengoptimalkan penggunaan transportasi umum dengan sumber energi listrik.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengatakan, saat ini sedang dilakukan uji coba operasi bus listrik oleh PT Transjakarta.

(Baca Juga: Tanggapi Instruksi yang Dikeluarkan Gubernur Jakarta, Toyota: Sejalan dengan Semangat Kami)

"Kami sedang uji coba, ada tiga unit mulai dari tipe besar, medium dan sedang," ujarnya.

Menurutnya, perlu persiapan khusus dan matang untuk mengoperasikan kendaraan listrik di Jakarta.

Sehingga, bukan hanya ramah lingkungan tetapi juga harus bisa melayani masyarakat dengan maksimal.

"Teknologinya harus proven dengan ketersediaan sarana dan prasarana yang memadai," terangnya.

Dijelaskannya, dalam uji coba tersebut hal-hal yang menjadi pertimbangan diantaranya, pembangunan titik-titik pengisian daya listrik yang harus mampu dijangkau, serta daya tahan tenaga listrik agar bisa memenuhi target layanan bus dalam satu hari.

"Kami akan melakukan persiapan secara matang dengan tentunya menyesuaikan kondisi Jakarta," ungkapnya.

Syafrin menambahkan, di Jakarta sudah ada 25 unit taksi bertenaga listrik. Berangkat dari hal itu, Dishub akan mengevaluasi dari sana untuk ditindaklanjuti dengan membuat langkah-langkah operasinya.

"Mereka sudah dapat uji tipe sebagaimana diatur dalam Undang Undang 22 Tahun 2009. Untuk bus sedang kita upayakan agar bisa ada keluar uji tipenya," tandasnya.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lagi Cari MPV Irit? Konsumsi BBM Grand New Toyota Avanza 1.3 2015 Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa