Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Banyak Elektrikal, Apakah SUV Mewah Range Rover Bisa Buat Off-Road?

Radityo Herdianto - Selasa, 6 Agustus 2019 | 09:00 WIB
Skenario Range Rover Evoque Melewati Genangan Air 500 mm
F. Yoshi
Skenario Range Rover Evoque Melewati Genangan Air 500 mm

GridOto.com - Dalam acara peluncuran Range Rover Evoque 2019, GridOto.com diberi kesempatan test drive dengan skenario off-road.

Tidak hanya Range Rover Evoque, lini produk Range Rover lainnya dikenal dengan mobil SUV mewah dengan kemampuan off-road yang dilengkapi beragam macam teknologi pendukung.

Sebagai contoh sensor bank angle, kamera 360, electronic differential lock, dan sebagainya yang juga ada di Range Rover Evoque generasi terbaru.

Semakin banyak teknologi berarti juga akan banyak perangkat elektrik yang tentu menjadi musuh utama jika dalam kondisi off-road.

Apakah lini produk Range Rover modern lebih capable di medan off-road?

Test Drive Range Rover Evoque 2019
F. Yoshi
Test Drive Range Rover Evoque 2019

(Baca Juga: Agak Rumit Nih, Pengaturan AC di Range Rover Evoque yang Baru Dirilis)

"Pada dasarnya tetap sama, tangguh di segala kondisi dan medan off-road ataupun on-road," tegas Razman, Lead Instructor Land Rover Experience Asia Pacific kepada GridOto.com (2/8).

Namun ada syarat yang wajib dipatuhi oleh para pemilik Range Rover generasi terbaru jika ingin bermain off-road.

Pastikan selalu mengecek kondisi elektrikal, pemakaian perangkat elektrikal yang tidak melebihi kapasitas, dan perawatan rutin dengan diagnosa elektrikal mobil.

"Apapun perangkat elektronik, jika pemakaian wajar dan rutin mengecek komponen elektriknya mau dipakai bagaimana pun tetap awet," tutup Razman.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jazz Biang Maut, Vios, Karimun, Scoopy dan Avanza Hancur Beruntun di Sukabumi

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa