GridOto.com - Dulu sempat beredar foto Honda PCX Electric yang ditunggangi oleh abang-abang gojek dan pada (25/7), Honda PCX Electric benar ditunggangi kembali sama driver Gojek.
Hal itu ternyata lagi uji coba, yang salah satu tujuannya untuk mengetahui biaya operasional dalam pengunaannya.
Dalam tahap uji coba tersebut, ternyata hemat nggak perlu isi bensin, yakni tinggal colok stop kontak listrik untuk mengecas daya yang dibutuhkannya.
(Baca Juga: Harga Baru dan Bekas Yamaha NMAX dan Honda PCX, Hitung Perbandingannya!)
Langkah ini merupakan kolaborasi Astra dengan Gojek.
Astra dan Gojek menjalin kerjasama untuk menginisiasi pilot project penggunaan motor listrik alias electric vehicle (EV) di Indonesia, melalui aplikasi Gojek khususnya layanan Go-Ride.
Sejauh apa implementasi, Direktur Astra Paulus Bambang Widjanarko mengatakan, “Kolaborasi ini merupakan wujud nyata dari kerja sama antara dua perusahaan nasional,"
"Yakni Astra dengan pengalaman di bidang otomotif, khususnya di segmen roda dua, dan Gojek yang merupakan platform teknologi on-demand terdepan di Indonesia," terang Paulus.
Astra diketahui telah menyuntikan dana sebesar USD 100 Juta atau sekitar Rp 1,4 triliun.
Bahkan Astra bersama GO-JEK juga mendirikan perusahaan patungan bernama SMB (Solusi Mobilitas Bangsa) sebagai solusi penyediaan armada.
(Baca Juga: Segini Beda Tinggi Sokbreker Honda ADV150 dan Honda PCX 150)
Boleh jadi, sepak terjang Astra yang dikenal menaungi sejumlah perusahaan manufaktur otomotif, tengah menyusun strategi guna membidik pangsa pasar baru, salah satunya armada ojek dan taksi online.
Era kendaraan listrik juga tak luput diperhatikan, terbukti lewat uji coba motor listrik tersebut.
"Inisiatif ini sejalan dengan kontribusi sosial berkelanjutan Astra di bidang lingkungan, yakni Astra Untuk Indonesia Hijau dan cita-cita Astra untuk sejahtera bersama bangsa," lanjut Paulus.
Hans Patuwo, Chief Operation Officer Gojek, mengatakan uji coba penggunaan motor listrik ini mendukung ketersediaan transportasi ramah lingkungan bagi masyarakat di sekitar kita.
"Serta meningkatkan kenyamanan dan keamanan melalui desain dan teknologi yang mutakhir. Selain itu, Honda PCX Electric yang diuji coba juga menghemat biaya operasional dan biaya pemeliharaan," lanjut Hans.
Hans mengatakan, dalam uji coba yang dilakukan di Jakarta, mitra driver Gojek terpilih akan melayani pelanggan dengan menggunakan Honda PCX Electric yang disediakan oleh Astra.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | otomotifnet.com |
KOMENTAR