GridOto.com - Mungkin akan terasa asing bagi orang Indonesia kalau mendengar Honda CD100.
Ya mau bagaimana lagi, motor ini memang dipasarkan di kawasan India sana.
Bicara soal Honda CD100 ini, dari segi bentuk hampir mirip dengan Honda CB100 atau GL100.
Tapi mesinnya tidur ala motor bebek atau Honda S90Z yang kita kenal.
(Baca Juga: Yamaha SR400 Dirombak Jadi Cafe Racer Tapi Kental Aura Eropa)
Nah, menariknya cafe racer nyentrik ini menggunakan basis Honda CD100 tadi.
Ubahannya pun cukup sederhana dan bisa banget dicontek buat yang lagi kepincut cafe racer.
Pertama, semua bodi CD100 sudah ditanggalkan dan enggak dipakai lagi.
Kemudian tangki diganti dengan model kustom yang gemuk dan bisa dibilang mirip bawaan CD100.
(Baca Juga: Aprilia SXV550 Tampil Beringas Pakai Gaya Cafe Fighter Futuristik)
Sementara dibelakangnya ada jok kustom tipis dengan desain yang simpel-simpel saja.
Untuk memberikan kesan cafe racer, setang diganti model clip on yang menempel pada garpu super uniknya.
Garpu motor ini menggunakan model girder yang memberikan kesan klasik.
Menegaskan kesan klasiknya, jari-jari dipelek dibuat lebih rapat sehingga makin menarik.
Hasilnya pun, cafe racer ini terlihat begitu unik dan bisa banget buat inspirasi.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | 350cc.com |
KOMENTAR