Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gaikindo Indonesia International Auto Show 2019

Intip Fitur Canggih Lexus LF-1 Limitless Concept, Futuristik Banget

Radityo Herdianto - Kamis, 25 Juli 2019 | 08:00 WIB
Dashboard Lexus LF-1
Pradana/GridOto
Dashboard Lexus LF-1

GridOto.com - Lexus Indonesia memperkenalkan mobil konsep Lexus LF-1 Limitless dalam pameran otomotif GIIAS 2019.

Lexus LF-1 Limitless Concept merupakan konsep dari gambaran masa depan lini produk mobil crossover mewah dari Lexus.

Ada salah satu fitur yang cukup canggih di Lexus LF-1 Limitless Concept dan akan menjadi implementasi lini produk Lexus nantinya.

Dalam mobil konsep ini dijelaskan bahwa Lexus tidak lagi menggunakan spion dengan bingkai kaca.

Bingkai kaca akan digantikan oleh kamera kecil yang berada di pilar A mobil.

Adrian Tirtadjaja, GM Lexus Indonesia, berpose di depan Lexus LF-1
Pradana/GridOto
Adrian Tirtadjaja, GM Lexus Indonesia, berpose di depan Lexus LF-1

(Baca Juga: Lexus LF1 Limitless Concept, Cerminan Masa Depan Crossover dari Lexus)

"Selain terlihat futuristik, ada fungsi estetika yang lebih dinamis dan sesuai dengan gambaran model mobil Lexus Molten Katana," tegas Adrian Tirtadjaja, General Manager Lexus Indonesia kepada GridOto.com (22/7).

Kamera akan menjadi pengganti spion yang interpretasi visualnya ditampilkan pada kedua layar yang berada di samping panel instrumen.

Pihak Lexus mengklaim konsep fitur ini tetap menjaga konsentrasi pengemudi karena pandangan cenderung fokus ke depan.

"Selain itu, impresi berkendara tetap terjaga karena aura sporty namun tetap comfort menjadi identitas di mobil ini," lanjut Adrian.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa