Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

f1

Tim Haas Bakal Depak Romain Grosjean, Incar Esteban Ocon Sebagai Penggantinya

Rezki Alif Pambudi - Sabtu, 20 Juli 2019 | 12:59 WIB
Tim Haas dikabarkan akan depak Romain Grosjean, incar Esteban Ocon sebagai penggantinya
Twitter/HaasF1Team
Tim Haas dikabarkan akan depak Romain Grosjean, incar Esteban Ocon sebagai penggantinya

GridOto.com - Serangkaian performa buruk dan raihan di separuh awal F1 2019 membuat tim Haas berang dengan sang pembalap, Romain Grosjean.

Dari 10 balapan yang sudah berjalan, Romain Grosjean 5 kali gagal finis, dengan hanya menempati posisi ke-17 klasemen F1 2019 dengan koleksi 2 poin saja, jauh dari sang rekan, Kevin Magnussen di posisi ke-12 dengan 14 poin.

Romain Grosjean
Twitter/HaasF1Team
Romain Grosjean

Belum lagi beberapa ulah konyolnya misalnya saja crash-crash yang tidak masuk di akal, dan banyak kesalahan lainnya.

Misalnya di F1 Inggris akhir pekan kemarin, Romain Grosjean membuat bos tim Haas, Guenther Steiner, kalang kabut karena 2 pembalapnya crash bareng dan harus keluar dari balapan.

(Baca Juga: MotoGP Punya Regulasi Baru Agar Tidak Ada Polemik Aerodinamika Lagi)

Dilansir GridOto.com dari Planet F1, salah satu sumber terpercaya mengatakan bahwa Steiner sedang mencari pengganti Grosjean.

Kabarnya sang pemilik Haas, Gene Haas, sudah memerintahkan Steiner menghubungi pembalap cadangan Mercedes, Esteban Ocon.

Bahkan kabarnya pergantian pembalap tidak sampai menunggu pergantian musim, dan akan dilakukan di paruh kedua F1 2019 atau di seri selanjutnya.

Esteban Ocon
F1i.com
Esteban Ocon

"Apa yang kudengar setelah F1 Inggris, Steiner marah ke pembalapnya, memarahi keduanya dan menelpon Gene Haas untuk memecat salah 1 pembalapnya, katanya sih mereka akan memakai Ocon untuk mengganti Grosjean," kata sumber tersebut, seperti dilansir GridOto.com dari Planet F1.

"Jika mungkin, mungkin mulai GP selanjutnya, itu yang bisa kubilang saat ini. Jika benar, aku akan datang lagi dengan kabar lebih lagi," jelasnya.

Ocon musim 2018 lalu membalap dengan tim Force India yang kini bernama Racing Point.

Pembalap asal Prancis ini memulai karirnya di F1 sebagai pengganti pembalap Indonesia, Rio Haryanto, di tim Manor Racing pada F1 2016 lalu.

Di musim 2019, sudah tidak ada tempat buatnya, makanya jadi pembalap cadangan tim Mercedes.

Ocon sendiri menargetkan ingin kembali ke F1 dan Mercedes sendiri juga berjanji untuk mencarikan tempat untuknya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

VinFast Jawab Kekhawatiran Soal Pajak Pertambahan Nilai 12 Persen

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa