GridOto.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang meluncurkan Suzuki Jimny pada event GIIAS 2019 di ICE, BSD, Tangerang, Kamis (18/07/2019), kini sudah bisa inden di wilayah Yogyakarta.
Namun harus sabar menunggu sampai tahun depan baru bisa merasakan sensasi berkendara menggunakan Suzuki Jimny.
Pasalnya untuk saat ini Indonesia hanya mendapat jatah sekitar 90 unit.
Suzuki Jimny hadir dengan dimensi panjang 3.265 mm, lebar 1.645 mm, dan tinggi 1.720 mm, mobil legendaris ini mampu menerjang berbagai medan.
(Baca Juga: Suzuki Jimny Tough Concept Siap Tempur Dua Alam)
Penggunaan mesin K15B yang ringan mampu menghasilkan 102 dk pada 6.000 rpm dan torsi 130 Nm pada 4.000 rpm.
Mesin Suzuki Jimny generasi keempat diklaim memiliki akselerasi yang baik namun tetap hemat bahan bakar.
Mesin juga didesain dengan kemampuan off-road mutakhir untuk menghadapi dan mengeksplorasi tantangan dengan mode berkendara 2H, 4H dan 4L.
Untuk memenuhi jiwa petualang pemiliknya, Jimny memiliki ground clearance setinggi 210 mm dan radius putar 4,9 m, sehingga memudahkan pengemudi saat bermanuver di area yang sulit ditempuh.
(Baca Juga: Hill Descent Control di Suzuki Jimny, Berguna Banget Buat Off-Road)
Suzuki juga menambahkan kekuatan pada suspensi 3 link rigid axle yang dilengkapi coil spring dan disangga struktur Ladder Frame.
Untuk menjadi pertimbangan para konsumennya, Suzuki menghadirkan empat varian Suzuki Jimny dengan harga berbeda.
Kata pihak Suzuki Jogja, jika hendak indent Suzuki Jimny sudah bisa, langsung saja ke Suzuki Yogyakarta Sumber Baru Mobil, yang berada di Jl. Laksda Adisucipto.
(Baca Juga: Suzuki Jimny Terbaru Rp 300 Jutaan, Dapet Fitur Safety Apa Saja Sih?)
Cukup datang ke counter Suzuki Jogja dan langsung menemui sales yang berada di lokasi, dan jangan lupa siapkan fotokopi KTP dan meninggalkan nomor yang bisa dihubungi.
Untuk masalah harga, pihak Suzuki Jogja belum mengkonfirmasi berapa harga yang dibanderol untuk Suzuki Jimny di Yogyakarta.
Namun untuk On The Road (OTR) Jakarta harganya yang versi single tone Suzuki Jimny MT dibanderol Rp 315,5 juta dan AT Rp 328 juta.
Suzuki Jimny 2 tone yang MT Rp 317,5 juta dan AT Rp 330 juta.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Suzuki Yogyakarta Sumber Baru Mobil |
KOMENTAR