Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Inggris

Menang Ke-80 di F1 Inggris, Lewis Hamilton Diyakini Bisa Kejar Rekor Michael Schumacher

Fendi - Rabu, 17 Juli 2019 | 12:50 WIB
Lewis Hamilton jadi pembalap terbanyak yang menang di F1 Inggris
Mercedes AMG F1
Lewis Hamilton jadi pembalap terbanyak yang menang di F1 Inggris


GridOto.com – Tampil di kandang sendiri, Lewis Hamilton meraih kemenangan ke-80 di F1 Inggris (14/7), bos tim Mercedes yakin ia bisa kejar rekor Michael Schumacher.

Lewis Hamilton baru saja membuat rekor sebagai pembalap terbanyak yang menang di F1 Inggris, enam kali.

Kini Lewis Hamilton yang memiliki beda point cukup jauh dari rivalnya, bisa saja mempertahankan gelar juara dunia F1-nya.

Lewis Hamilton hanya memiliki penantang serius dari rekan setimnya, Valtteri Bottas yang sementara tertinggal 39 point.

(Baca Juga: Update Klasemen F1 2019: Lewis Hamilton Makin Kokoh di Puncak)

Lewis Hamilton perlahan-lahan tengah tengah menuju gelar pembalap terhebat sepanjang masa.

Pembalap kelahiran Stevenage, Inggris, 34 tahun lalu ini sudah memegang lima titel juara dunia F1.

Bos tm Mercedes, Toto Wolff yakin Hamilton bisa mengejar tujuh gelar juara dunia F1 yang kini masih dipegang Michael Schumacher.

"Jika Anda berbakat dan pekerja keras seperti Lewis dan berakhir dengan tim hebat pada waktu yang tepat, Anda akan berada dalam posisi yang baik untuk mencapai kesuksesan," bilang Toto Wolff.

(Baca Juga: Lewis Hamilton Mengaku Lega Bisa Kalahkan Valtteri Bottas di F1 Inggris)

“Saya pikir Lewis berada di jalur yang benar,” lanjutnya dikutip GridOto.com dari gpblog.com.

“Dia masih memiliki beberapa kemenangan dan gelar yang harus diraih sebelum dia melewati track record Michael," ujarnya.

Balap F1 2019 masih menyisakan 11 putaran lagi.

Sebastian Vettel dari tim Ferrari yang diperkirakan bakal kembali menjadi batu sandungan, jauh dari harapan dan kini berada di peringkat empat klasemen.

Editor : Fendi
Sumber : gpblog.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ada Fitur Atur Suhu Baterai, Hyundai IONIQ 5 N Bisa Lebih Kencang

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa