Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terungkap, Ini Hubungan Timing Pengapian Mesin Terhadap Busi Mobil

Ryan Fasha - Selasa, 16 Juli 2019 | 19:00 WIB
Timing pengapian sudah diatur oleh ECU
Topspeed.com
Timing pengapian sudah diatur oleh ECU

GridOto.com - Setiap mesin mobil pasti memiliki timing pengapan yang berbeda.

Hal ini terkait konstruksi mesin itu sendiri dan bahan bakar yang digunakan.

Dan ternyata timing pengapian itu berpengaruh terhadap busi lho.

Busi disini yang bertugas memercikan api untuk membakar campuran bahan bakar dan udara juga terpengaruh terhadap kondisi timing pengapian.

Dengan timing pengapian yang tidak tepat pastinya proses pembakaran menjadi tidak sempurna.

timing pengapain tidak pas berakibat buruk pada busi
istimewa
timing pengapain tidak pas berakibat buruk pada busi

(Baca Juga: Waspada Sama Retakan di Busi Mobil, Bisa Bikin Mesin Brebet Lho)

"Yang paling umum dengan timing pengapian yang tidak pas pasti membuat kerak deposit di ruang bakar, ini akan membuat elektroda inti tertutup kerak karbon itu sendiri," ucap Diko Oktaviano selaku Technical Support Product Specialist NGK Busi Indonesia.

Selain itu, timing pengapian yang tidak pas akan membuat suhu pada busi menjadi cepat naik.

Suhu busi yang terlalu tinggi akan berpengaruh terhadap kekuatan elektroda inti.

Semakin tingginya suhu busi akibat timing pengapian yang tidak pas membuat elektroda inti bisa meleleh.

"Yup benar, elektroda inti bisa meleleh atau melting. Kondisi ini berbahaya karena kinerja busi pasti tidak akan maksimal," tambahnya.

elektroda inti busi bisa meleleh
Ryan/GridOto.com
elektroda inti busi bisa meleleh

(Baca Juga: Penyebab Muncul Tanda Hitam di Keramik Busi, Apa Perlu Khawatir?)

Ignition timing effect ini juga akan berakibat meningkatnya suhu mesin secara keseluruhan.

Hal ini diakibatkan dari suhu ruang bakar yang meningkat di atas normal.

Ini akan sangat berbahaya karena mesin pasti overheat.

"Di bagian mesin pasti juga terdengar suara seperti knocking atau detonasi, dan suara ini akan sangat terasa," sebutnya lagi.

Tenaga mesin mobil pun sudah bisa dipastikan loyo dan boros bahan bakar.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Mirip Tapi Tak Sama, Ini Beda Mesin Hybrid Hyundai Tucson dan Santa Fe

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa