GridOto.com - Mitsubishi Pajero Sport yang kami temukan di workshop Kramat Motor ini memang benar-benar menipu.
Di eksterior, selain penggantian footstep model elektrik tidak ada ubahan lain yang sgnifikan. Namun saat Anda masuk ke kabin, kejutan menyenangkan itu baru datang!
Ya, fokus ubahan di Pajero Sport ini ada pada rombakan di sektor audio.
Apalagi saat musik dinyalakan dengan volume sedang kemudia pintu dan kaca dalam kondisi tertutup. Wuih kualitas audionya renya dan bikin betah lama-lama di kabin
"Tentu karena sudah dimodifikasi audionya dan dengan suara seenak ini bisa bikin puas banget berada di kabin," ujar Haris dari Kramat Motor.
"Out put dari tweeter 3way dan pakai subwoofer juga di bagasi," lanjut Haris.
Untuk tweeter menggunakan LM Audio, sementara subwoofer mengandalkan Kicker ukuran 10 inci.
"Yang istimewa itu DSP Musway 8 channel +2. Ini sudah build in power+processor, untuk Hi-res streaming audio juga sudah enak banget," klaimnya.
Kecanggihan alat ini didukung kepraktisannya yang bisa dipasang socket to socket (plug and play).
"Setting DSP Musway ini bahkan bisa pakai handphone. Jadi gak harus repot-repot buka laptop lalu setting di situ meskipun memang bisa juga sih," pungkas Haris.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR