Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Repaint Bodi Toyota Avanza di Bengkel Resmi, Segini Estimasi Biayanya

Wisnu Andebar - Rabu, 10 Juli 2019 | 18:09 WIB
Ilustrasi Dealer Toyota Auto2000
Otomania
Ilustrasi Dealer Toyota Auto2000

GridOto.com - Selain bengkel spesialis, body repair dan painting mobil bisa dilakukan di bengkel resmi.

Seperti di bengkel resmi Toyota Astrido Fatmawati, yang menerima pengerjaan body repair dan painting.

Namun menurut Suryadi, selaku Kepala Bengkel Toyota Astrido Fatmawati, tidak semua bengkel resmi Toyota ada pengerjaan body repair dan painting.

"Untuk body repair dan repaint kami menerima, tapi dapurnya di bengkel Yos Sudarso (Jakarta Utara) dan Tangerang, jadi mobil-mobil yang kita terima nanti dikirim ke sana," ujarnya kepada GridOto, Rabu (10/7/2019).

(Baca Juga: Warna Kendaraan yang Telah Di-repaint Jadi Belang Setelah Di-coating, Begini Penjelasannya!)

Soal biaya, Suryadi menjelaskan tergantung panel bukan dari seberapa besar kerusakannya.

Meski baret sedikit, tetap saja dihitungannya per panel.

Begitu juga dengan harga yang ditawarkan untuk Toyota Alphard dan Toyota Avanza berbeda, walapun sama-sama melakukan pengecetan di bagian panel pintu.

"Misalnya repaint full bodi Toyota Avanza bisa sampai Rp 9-10 juta, kalau mobilnya Alphard harga yang ditawarkan tentu di atasnya, kan cat-nya juga beda," kata Suryadi.

(Baca Juga: Honda Odyssey Ini Repaint Dan Ganti Pelek Lagi, Emblemnya Emas!)

Selain itu, Suryadi juga mengungkapkan bahwa kebanyakan untuk body repair dan painting yang masuk ke bengkel resmi merupakan klaim asuransi.

"Presentase yang asuransi dan tidak sekitar 75 persen banding 25 persen," tutup Suryadi.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Enggak Nyangka, Harga Motor Bekas Yamaha Aerox 155 Generasi Pertama Ternyata Tinggal Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa