GridOto.com - Pengendara yang hendak melewati Tol Pandaan-Malang harus selalu mengontrol laju kendaraan supaya aman dari speed gun yang sudah dipasang polisi.
Jika terdeteksi melebih batas kecepatan kendaraan yang telah ditetapkan bisa membahayakan diri sendiri maupun pengendara lain.
Speed gun akan mengukur batas kecepatan berkendara yang melintas di ruas jalan Tol Pandaan-Malang.
(Baca Juga: Presiden Jokowi Pastikan Jalan Tol Manado-Bitung Segera Selesai Bulan Ini)
Batas kecepatan berkendara di Tol Pandaan-Malang adalah 80 Kilometer per jam.
Apabila ada kendaraan yang melewati batas kecepatan yang telah ditentukan, maka alat tersebut akan mendeteksi setelah ditembakkan oleh petugas.
"Jadi kami tinggal menembakkan saja ke kendaraan, setelah itu alat ini akan mendeteksi langsung kecepatan yang digunakan," ucap Kanit PJR Jatim IV Malang Ditlantas Polda Jatim AKP Suwarno SH Hum, Senin (8/7).
(Baca Juga: Pemandangan Langka Ribuan Ikan Mujair Berhamburan di Jalan Tol Sidoarjo, Gara-gara Dua Truk Adu Kebut di Pagi Hari)
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Tribunjatim.com |
KOMENTAR