GridOto.com - Seorang pengendara motor Honda Supra nekat masuk ke Tol Warugunung Sidoarjo, Minggu (7/7/2019).
Melansir dari Surya.co.id, pengendara motor tersebut juga didapati tidak menggunakan helm.
Saat diberhentikan petugas, pemotor Honda Supra bernopol W 2861 Y tersebut hanya bisa menunjukka SIM C dan KTP.
Pria itu hanya megenakan peci hitam, jaket denim, sarung batik, dan sandal jepit.
Ia bernama Abdul Mujib (42) warga Bangkalan yang tercatat tinggal di kawasan Sepanjang, Taman, Sidoarjo.
Kasat PJR Ditlantas Polda Jatim AKBP Bambang Sukmo Wibowo membenarkan bahwa pemotor dengan identitas tersebut sempat melenggang masuk dan melintas di jalan bebas hambatan.
Informasi yang sempat diperoleh personelnya di lokasi, Abdul Mujib diketahui melenggang masuk dari Bundaran Waru kemudian melintas di kawasan Jalan Tol Warugunung.
(Baca Juga: Kepolisian Buka Peluang Motor Masuk Tol. Asal Perhatikan Faktor ini)
"Yang bersangkutan naik dari Bundaran Waru menuju arah barat masuk tol Warugunung," jelas Bambang.
Bambang menambahkan, petugas yang menginterogasinya mengalami kesulitan komunikasi dengan Mujib.
"Orangnya susah diajak komunikasi," imbuhnya.
Ia menduga, Mujib sedang dalam masalah yang serius, pasalnya selama diajak berkomunikasi oleh petugas, Mujib seakan tampak kebingungan.
"Sepertinya banyak masalah karena nampak bingung," jelasnya.
Kepada petugas, Mujib mengaku sedang dalam perjalanan menuju suatu lokasi untuk melakukan pengawalan pada seorang bupati.
"Ditanya jawabnya 'saya pengawalnya Bupati dari Masjid Agung'. Alasan yang bersangkutan naik dari Bundaran Waru menuju arah barat masuk Tol Warugunung," ungkapnya.
"Itu pengakuan dia saja. Namanya juga orang bingung," tandasnya.
Artikel ini dikutip dari surya.co.id dengan judul Pengendara Sepeda Motor Masuk Tol Tanpa Helm, Hanya Pakai Sarung, Jaket, dan Peci,
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Surya.co.id |
KOMENTAR