Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Serunya Anniversary Ke-4 Toyota Agya Club (TAC) Chapter Bogor Depok

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Jumat, 5 Juli 2019 | 07:45 WIB
Toyota Agya Club (TAC) Chapter Bogor-Depok merayakan Anniversary yang ke-4
TAC
Toyota Agya Club (TAC) Chapter Bogor-Depok merayakan Anniversary yang ke-4

GridOto.com - Toyota Agya Club (TAC) Chapter Bogor Depok (Bordep) melaksanakan anniversary ke-4 di Green Like View Waterpark, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, pada Minggu, 30 Juni 2019.

Dihadiri kurang lebih 200 peserta yang terdiri dari pengurus pusat TAC.

Terdapat pula perwakilan dari TAC Chapter Jakarta, Bekasi, Tangerang, Karawang, Sukabumi Cianjur (SUCI), Cipasera, Bandung, Priangan Timur, Pantura, Indramayu, Cirebon, Jombang, Bordep.

Ditambah dengan beberapa tamu undangan dari Depok Car Community (DCC), Toyota Kijang Club Indonesia (TKCI), Toyota Avanza Club Indonesia chapter Bekasi raya (TACI), All New Corola (ANC) dan Blue Auto Community (BAC).

(Baca Juga: Toyota Agya Club(TAC) Chapter Kalimantan Selatan Adakan Buka Bersama Anak Yatim)

Berbagai acara yang digelar dalam anniversary keempat TAC Chapter Bordep mulai dari penyerahan piagam ucapan selamat anniversary dari para tamu undangan.

Tidak lupa peniupan lilin kue ulang tahun sebagai simbol hari jadi TAC Chapter Bordep.

Moment tiup lilin anniversary TAC Chapter Bordep yang ke-4
TAC
Moment tiup lilin anniversary TAC Chapter Bordep yang ke-4


Acara dimeriahkan dengan hiburan seperti lady car wash, organ tunggal, penyerahan staterkit kepada member baru dan pembagian doorprice.

"Terima Kasih atas undangannya kepada Pengurus pusat TAC, saya mengucapkan selamat ulang tahun ke-4 Chapter Bordep," ujar Ahmad Kurniawan (Om Idunk) sebagai perwakilan dari Pengurus Pusat TAC.

(Baca Juga: Muschap Toyota Agya Club (TAC) Bekasi, Memperkenalkan Istri Member)

"Semoga semakin kompak dan Solid Jaya selalu, terima kasih pula kepada perwakilan chapter yang hadir dari berbagai daerah. Semoga silaturahmi antar anggota TAC selalu terjaga," ungkapnya.

Om Mao juga mengajak para anggora komunitas untuk bersama-sama mewujudkan visi dan misi TAC Chapter Bordep.

Dengan menjadi salah satu club mobil yang selalu mengutamakan safety driving, saftey life dan turut serta menciptakan iklim disiplin dan tertib berlalu lintas.

Kemudian dapat memberikan manfaat positif khususnya kepada seluruh member, mitra TAC dan masyarakat luas pada umumnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa