GridOto.com - Sebuah Toyota Supra Mk4 belum lama laku hingga $176 ribu atau setara dengan Rp 2,48 miliar disebuah acara pelelangan untuk amal. (Kurs $1 = Rp 14.099)
Mencoba menyusul adiknya, Toyota Supra 2020 yang laku hampir Rp 30 miliar di acara lelang juga.
Walaupun terpaut lumayan jauh harganya, namun untuk model A80 (Toyota Supra Mk4) yang berumur lebih dari 21 tahun dari terakhir dibuat dapat laku dengan harga tersebut, itu adalah hal yang istimewa.
Memang glorifikasi dari mobil dua pintu itu tidak hanya terjadi pada generasinya yang baru, A90 (Toyota Supra 2020).
(Baca Juga: Harus Bayar Hampir Rp 30 Miliar, Pemilik Toyota Supra 2020 Pertama Akhirnya Terima Mobilnya !)
Toyota Supra Mk4 sendiri mendapat genjotan kepopuleran nama diantara para pengkoleksi mobil salah satunya dari film The Fast and Furious.
Film tersebut mengangkat tentang sportcar dua pintu yang diidam-idamkan dan menjadi sebuah pop-culture diantara yang lain.
Toyota Supra ini pun laku ditempat yang sama dengan adiknya yang juga dilelang beberapa waktu lalu.
Mobil ini dilelang di pelelangan Barret-Jackson yang berlokasi di Scottdale, Arizona, Amerika Serikat.
(Baca Juga: Sadis, Berbagai Roh Sportscar Ternyata Klop ke Bodi Toyota Supra Baru)
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Motor1.com |
KOMENTAR