Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Awas Hoaks Penemuan Mayat di Dalam Mobil di Purwokerto, Ini Fakta yang Sebenarnya Terjadi

Ditta Aditya Pratama - Senin, 24 Juni 2019 | 18:24 WIB
Ilustrasi penemuan mayat dalam mobil
Zaki Ari Setiawan / Warta Kota
Ilustrasi penemuan mayat dalam mobil

GridOto.com - Masih ada saja pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab menyebarkan berita tidak benar, paling baru adalah penemuan mayat dalam mobil di Purwokerto.

Peristiwa penemuan mayat dalam mobil memang baru saja terjadi di Serpong beberapa waktu lalu.

Namun ternyata foto penemuan mayat dalam Honda HR-V di Serpong beberapa waktu lalu malah tersebar di media sosial dan ditulis bahwa kejadian tersebut terjadi di Purwokerto.

Foto yang digunakan sama persis, yaitu Honda HR-V dengan nomor polisi B 93 KFA.

Pengunggahnya memberi keterangan mengenai penemuan jenazah berikut nomor telepon yang bisa dihubungi.

(Baca Juga: Mayat Ditemukan Dalam Mobil Land Rover Defender Bikin Geger Warga Surabaya)

Adapun penyebab kematian disebutkan kehabisan oksigen.

Keterangan lain adalah pelat mobil Bekasi Kota, 

Mbl parkir di alfa mart purwokerto orgnya di dlm mobil meninggal kehabisan oksigen.platnya mbl bekasi kota mungkin ada yg kenal.Mohon bantuan nya teman2 yg tau keluarga nya tlg cpt di hub.
No hp penanggung jwb berita 083124202630.

Temuan orang meninggal di dalam mobil itu sebenarnya merupakan berita lama karena peristiwa sebetulnya terjadi bukan di Purwokerto melainkan di Serpong, Tangerang Selatan, pada Selasa (18/6/2019) silam.

Nomor telepon yang tercantum di unggahan tersebut sudah dikontak tapi yang terdengar hanya penjelasan tidak bisa dihubungi dari operatornya. 

(Baca Juga: Usai Minum Kopi Pria Ini Pinjam Motor Honda CBR, Mayatnya Ditemukan di Sawah)

Mengutip Warta Kota, seorang pria ditemukan meninggal dunia di dalam HRV dengan nomor polisi B 93 KFA yang sedang terparkir di halaman parkir Ruko Golden Viena BSD, Serpong pada 18 Juni lalu.

Berdasarkan keterangan saksi mata di lokasi, Sholeh (34), jenazah di dalam mobil itu diketahui dari seorang perempuan yang melapor kepada dirinya tentang mobil itu.

"Ada ibu yang melapor ke saya, dia katanya kenal sama pemilik mobil. Keadaan mobilnya nyala tapi terkunci, terus kita langsung lapor Binamas," ungkap Sholeh yang berprofesi sebagai satpam di lokasi.

Ketika pihak polisi datang, mobil itu kemudian dibuka dengan paksa.

Di dalamnya ditemukan seorang pria yang diketahui bernama Parasian Lumban Gaol (59) asal Bekasi.

Saat dibuka, ditemukan seorang pria dalam keadaan tersandar dan tidak bernafas di jok belakang mobil.

(Baca Juga: Usai Minum Kopi Pria Ini Pinjam Motor Honda CBR, Mayatnya Ditemukan di Sawah)

Polisi kemudian melakukan identifikasi di lokasi dan memeriksa isi di dalam mobil.

Kejadian itu membuat Ruko Golden Viena menjadi perhatian pengendara yang melintas, banyak di antaranya yang berhenti untuk melihat-lihat.

Kanit Reskrim Polsek Serpong, AKP Budi Harjono menerangkan, selama pemeriksaan sementara bersama dokter, jenazah diketahui meninggal dunia karena sakit.

"Saat dilakukan pemeriksaan terhadap korban tak ditemukan tanda tanda kekerasan. Dugaan sementara yang bersangkutan sakit dan kepastiannya nanti dokter yang akan lebih jelas," jelas Budi.

Jenazah kemudian dibawa ke RSU Tangerang untuk proses penyelidikan lebih lanjut.

Mobil almarhum juga sudah dibawa ke polisi untuk diamankan. 

Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Hoaks Penemuan Jenazah Dalam Mobil Depan Alfamart di Purwokerto, Ini Fakta Sebenarnya

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : Tribun Jateng,Warta Korta

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa