Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mantap! 20 Unit Suroboyo Bus Akan Ditambah untuk Beroperasi di MERR

Latifa Alfira Ulya - Sabtu, 22 Juni 2019 | 14:45 WIB
Armada Suroboyo Bus
Armada Suroboyo Bus

GridOto.com - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya berencana menambah 20 unit Suroboyo Bus yang beroperasi diJalan Middle East Ring Road (MERR).

Setelah diresmikan, Jalan Middle East Ring Road (MERR)-Gunung Anyar diharapkan tidak hanya bisa mengurai kemacetan koridor utara-selatan di wilayah Kota Surabaya, tetapi juga menghidupkan perekonomian sekitar jalan yang masuk segmen MERR 2c tersebut.

Melansir dari Surya.co.id, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya, Irvan Wahyudrajad mengharapkan agar tidak muncul permasalahan baru terkait ramainya pengguna jalan serta aktifnya perdagangan.

"Sesuai perencanaan Pemkot dan Bappeko, Bu Wali concern dengan aktivasi MERR atau Jl. Ir. Soekarno. Ketika open traffic dua sisi, yang masuk kota harus diperhitungkan, jangan sampai jadi problem baru," tuturnya, Kamis (20/6/2019).

Untuk itu, pihaknya berencana untuk menambah 20 unit Suroboyo Bus yang beroperasi di wilayah tersebut guna menekan volume kendaraan.

(Baca Juga: Unik! Mau Naik Suroboyo Bus, Bayarnya Bisa Pakai Sampah!)

"Jadi, siapkan angkutan umum (Suroboyo Bus) di MERR, supaya masyarakat tidak hanya menggunakan kendaraan pribadi, tapi bisa memanfaatkan angkutan umum," jelasnya.

Irvan mengatakan, idealnya Dishub butuh 20 unit namun karena pengadaan bertahap, maka rencananya akan mengajukan 5 sampai 10 unit terlebih dahulu.

Ia menambahkan, pengadaan Suroboyo Bus sebenarnya bukan hal yang sulit.

"Yang lebih sulit adalah bagaimana mengajak atau mempengaruhi masyarakat untuk beralih moda dari kendaraan pribadi ke umum," ucapnya.

Editor : Fendi
Sumber : Surya.co.id,Tribunotomotif

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ban Mobil Bocor Samping Sudah Enggak Bisa Ditambal, Ini Alasannya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa